Menuju Masa Depan Tanpa Emisi, Tim Mahasiswa UPI Perkenalkan Sepeda Motor Hidrogen Ramah Lingkungan

Sepeda motor sport yang dikembangkan tim mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Otomotif FPTI UPI tersebut tampak memiliki desain futuristik

Istimewa/ DOK. HUMAS UPI
SEPEDA MOTOR LISTRIK - Tim mahasiswa UPI memperkenalkan sepeda motor listrik berbahan bakar hidrogen dalam pameran inovasi pendidikan vokasional di Gedung Balai Pertemuan Umum UPI, Jalan Dr Setiabudhi, Kota Bandung, Senin (17/11/2025). 

Zidan menyampaikan, cikal bakal sepeda motor hidrogen ini bermula dari ajang PLN ICE 2024, sebuah lomba rancang bangun motor hidrogen tingkat nasional yang diikuti oleh 30 perguruan tinggi.

Dalam ajang itu, tim mahasiswa UPI berhasil menjadi salah satu dari dua tim terpilih di Indonesia yang mendapat dukungan pendanaan untuk merealisasikan rancangannya menjadi unit nyata.

"Kami memulainya dari konsep café racer yang dipadukan menggunakan desain motor sport, dan sekarang sepeda motor ini menjadi kebanggaan kami, karena hanya ada dua unit di Indonesia, yakni di UPI serta ITS," kata Muhammad Zidan.

Zidan mengatakan, perjuangan tim otomotif UPI belum selesai meski telah melahirkan inovasi besar, karena kini tengah menyiapkan prototipe mobil hidrogen, dan mendorong terbentuknya stasiun pengisian bahan bakar hidrogen (hydrogen fuel station) di masa depan.

Ia meyakini, kendaraan hidrogen bakal menjadi masa depan transportasi dunia, sehingga dibutuhkan infrastruktur pendukung, misalnya, stasiun pengisian yang aman dan mudah diakses masyarakat.

"Rencananya, awal tahun depan kami akan mengikuti final lomba kendaraan hemat energi pada kategori urban concept hydrogen dalam kompetisi Shell Eco Marathon Asia and Middle East 2026," ujar Muhammad Zidan.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved