Seorang Warga Meninggal Tertimpa Pohon Tumbang, Hujan Deras dan Angin Kencang Landa Kuningan

Sejumlah pohon tumbang di Kuningan sore tadi. Seorang warga meninggal dunia.

Penulis: Ahmad Ripai | Editor: taufik ismail
Istimewa
Sejumlah pohon tumbang di Cibingbin, Kuningan, Rabu (23/2/2022) sore. 

"Iya Kang, pohon di sepanjang jalan desa kami banyak yang tumbang dan ada warga meninggal dunia akibat terhantam dahan pohon tumbang," ucap Yono salah seorang warga Kecamatan Cibingbin saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon selulernya, Rabu (23/2/2022).

Jumlah pohon tumbang, kata Yono menyebut sangat banyak. Sebab, kawasan itu merupakan lahan perhutani yang memiliki  banyak pohon di sepanjang pinggir jalan desa.

"Mungkin ada lebih sepuluhan pohon yang tumbang. Karena kawasan itu lahan perhutani yang banyak pohonnya juga," katanya.

Baca juga: Ngeri, 80 Rumah Warga Rusak, Puluhan Pohon Tumbang, hingga Kanopi Masjid Roboh di Indramayu

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved