Pastikan Anies Ogah Ikut, PDI Perjuangan Jabar Akhirnya Jalan Kaki Sambil Salawatan ke KPU Jabar

DPD PDIP Jawa Barat akhirnya melakukan pendaftaran ke KPU Jawa Barat untuk ikut dalam kontestasi Pilgub Jabar 2024.

TRIBUNJABAR.ID
Ketua DPD PDI Perjuangan Jabar Ono Surono memimpin rombongan dari kantor DPD PDIP Jabar ke Kantor KPU Jabar di Kota Bandung yang jaraknya sekitar 300 meter, Kamis (29/8/2024) malam. 

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - DPD PDIP Jawa Barat akhirnya melakukan pendaftaran ke KPU Jawa Barat untuk ikut dalam kontestasi Pilgub Jabar 2024. Rombongan DPD PDIP Jabar melakukan long march dari Jalan Pelajar Pejuang menuju Jalan Cianjur. 

Hal itu diungkap Politisi PDIP, Abdy Yuhana di kantor DPD PDIP Jabar. Pukul 23.00 WIB, Abdy menegaskan partainya sesuai instruksi DPP akan tetap ke KPU Jabar untuk mengusung pasangan calon.

"Instruksi DPP partai kami akan tetap melanjutkan perjalanan ke KPU dan dari DPP sudah menunggu di KPU. Calon sudah kami sediakan di KPU," ujarnya 

Disinggung terkait sosok itu, Abdy menegaskan untuk melihat langsung di KPU Jabar.

Rombongan itu langsung dipimpin Ono Surono, Ketua DPD PDIP Jabar yang juga akan menjadi calon gubernur.(*)

 

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved