Kasus Subang Terungkap

Yosep Melotot saat Papasan dengan Yoris saat Rekonstruksi, Disebut Kebanyakan Drama

Yoris mengaku sedih saat menyaksikan adegan per adegan pembunuhan yang menimpa ibu dan adiknya.

Editor: Ravianto
TribunJabar.id
Yoris Raja Amanullah hadir di Tempat Kejadian Perkara (TKP) saat rekonstruksi kasus Subang yang berlangsung hari ini, Rabu (22/11/2023). 

Sementara tersangka yang mengaku sekaligus menjadi pembuka kasus adalah Muhamad Ramdanu atau Danu.

Bikin Emak-emak Penonton Emosi

Puluhan emak-emak dari ribuan orang yang menyaksikan jalannya rekonstruksi kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak Subang, terlihat emosi dan kesal melihat kehadiran Yosep dan kuasa hukumnya di TKP. Rabu(22/11/2023)

Puluhan emak-emak berteriak histeris kesal kepada Yosep saat melihat Yosep Hidayah tersangka kasus pembunuhan istri dan anaknya tersebut, memperagakan setiap adegan demi adegan.

Kekesalan emak-emak tampak memuncak saat melihat Yosep memeragakan adegan menggotong istrinya bersama Danu dan kedua anak tirinya Arighi dan Abi Aulia lewat pintu belakang kamar mandi menuju mobil Alphard.

Tak hanya itu, teriakan emak-emak makin memuncak saat melihat Yosep Hidayah membopong anak gadisnya Amalia Mustika Ratu lewat pintu depan menuju mobil Alphard.

Teriakan dan cacian kasar Emak-emak kepada Yosep terus memuncak hingga jalannya Rekonstruksi berakhir.

Emak-emak juga meneriaki Yosep hukum mati...Yosep hukum mati...Yosep hukum mati...

"Yosep kamu bukan manusia....tega Bunuh anak sendiri yang begitu cantik demi istri muda," ucap puluhan Emak-emak

Teriakan emak-emak makin menjadi, saat Keluarga Almarhumah Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu menyemangati para emak-emak untuk terus mencaci maki Yosep dan pengacaranya.

Berdasarkan pantauan di lapangan, Yosep terlihat tak bergairah saat menjalankan rekonstruksi yang selalu dikawal ketat oleh aparat keamanan.

Tak hanya itu, Yosep juga terlihat pasrha menjalankan adegan setiap adegan saat rekonstruksi berlangsung, sekalipun teriakan cacian dan makian kasar terus bergemuruh datang dari ribuan warga yang menyaksikan jalannya rekonstruksi.

Selama jalannya rekonstruksi, Yosep selalu dikawal ketat oleh aparat kepolisian, hal tersebut dilakukan demi mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan terjadi karena melihat banyaknya warga yang menyaksikan rekonstruksi terlihat geram melihat Yosep.

Terlihat juga ada warga yang menyaksikan jalannya rekonstruksi menangis, melihat adegan demi adegan kekejaman Yosep kepada Istri dan anak gadisnya.

Peran Kelima Tersangka

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved