Sedang Asyik Memancing Ikan, Warga Tasik Dihebohkan Temuan Mayat Mengambang di Sungai
Warga yang sedang mancing kaget setelah menemukan sesosok mayat terapung di Sungai Curug Landung di Desa Karangjaya, Tasikmalaya.
Penulis: Jaenal Abidin | Editor: Kemal Setia Permana
Laporan wartawan TribunPriangan.com, Jaenal Abidin
TRIBUNJABAR.ID, TASIKMALAYA - Suasana bahagia para pemancing ikan di Sungai Curug Landung berubah jadi rasa ngeri, Senin (17/1/2025).
Hal ini setelah mereka tiba-tiba menemukan sesosok mayat terapung di sungai yang terletak di Desa Karangjaya Kecamatan Karangjaya Kabupaten Tasikmalaya.
Penemuan mayat di Sungai Curug Landung terjadi sekira pukul 10.00.
Saat itu, saksi melihat ada tumpukan kain dengan motif batik tidak jauh dari titik pemancingan yang tidak hanyut.
Karena penasaran, saksi mengecek untuk memastikan tumpukan kain tersebut.
Ketika dicek, saksi kaget karena tumpukan kain ditemukan mayat berjenis kelamin perempuan lanjut usia dengan kondisi bagian kepala area pelipis atas lecet yang diduga bekas benturan benda keras.
Baca juga: Persib Bakal Kedatangan Tim Eks Idola Bobotoh, Berikut Jadwal Lengkap Super League Pekan 13
Baca juga: Pelatih Persib Bojan Hodak Akhirnya Buka Suara Soal Rumor Melatih Timnas Indonesia
Saksi pun melaporkan kejadian ke warga sekitar yang ada di area perkebunan tak jauh dari lokasi kejadian untuk dilanjutkan informasi ke RT dan polsek setempat.
Setelah dilaporkan, pihak kepolisian Karangjaya dan Identifikasi Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota mendatangi TKP untuk mengevakuasi mayat tersebut.
Perwira Pengawas Polres Karangjaya, Ipda Heri, membenarkan pihaknya mendapatkan informasi penemuan mayat berjenis kelamin perempuan ditumpukan kain di sungai Curug Landung.
"Awalnya ada warga yang sedang mancing, kemudian menemukan tumpukan kain, setelah dicek ternyata ada tubuh manusia yang sudah meninggal," ujar Heri.
Pihaknya belum memastikan penyebab kematian mayat di aliran sungai Curug Landung itu.
"Kondisi sudah mengeluarkan darah di sekitar area kepala bagian pelipis kanan dan luka ringan sekitar pergelangan tangan. Saat ini mayat dibawa ke rumah sakit untuk diautopsi," kata Ipda Heri. (*)
| 13 Warga Garut dan Tasik Telantar di Kalbar, Diiming-imingi Kerja di Perkebunan Sawit dan Gaji Layak |
|
|---|
| Gazebo Unsil Tasikmalaya Ambruk Timpa Mahasiswa, Kementerian PUPR Turut Lakukan Investigasi |
|
|---|
| Polisi Sudah Ambil Barang Bukti untuk Selidiki Gazebo Unsil Tasikmalaya yang Ambruk |
|
|---|
| Satu Mahasiswa Unsil Tasikmalaya Korban Gazebo Roboh Akan Dirujuk ke RS Lain |
|
|---|
| Detik-detik Gazebo Roboh Timpa Belasan Mahasiswa Unsil Tasikmalaya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/evakuasi-mayat-di-Sungai-Curug-Landung.jpg)