Maling Motor di Cirebon Beraksi Secara Kilat, Hanya Perlu Kurang Lima Menit
Pencuri sepeda motor beraksi di Perumahan Rorocantik, Jalan Sultan Ageng Tirtayasa, Desa Cempaka, Kecamatan Talun, pada Minggu (9/11/2025) dini hari.
Penulis: Eki Yulianto | Editor: Giri
TRIBUNJABAR.ID, CIREBON - Pencuri sepeda motor beraksi di Perumahan Rorocantik, Jalan Sultan Ageng Tirtayasa, Desa Cempaka, Kecamatan Talun, pada Minggu (9/11/2025) dini hari.
Honda BeAT bernomor polisi E 3948 CD milik Abdul Goffar raib digasak saat diparkir di garasi rumah.
“Kejadiannya sekitar jam dua dini hari. Saya baru sadar motor hilang sekitar jam empat lewat empat puluh lima. Pagar depan rumah sudah terbuka, waktu dicek motor sudah enggak ada,” ujar Goffar, Kamis (13/11/2025).
Rasa penasaran membuat Goffar memeriksa rekaman kamera CCTV di rumahnya.
Hasilnya, dua sosok misterius tampak beraksi dengan sangat cepat dan tenang.
“Ternyata pelaku berhasil membobol pagar, gembok cakram, dan kunci kontak motor saya dalam waktu kurang dari lima menit,” ucapnya.
Baca juga: Warga Talun Cirebon Heboh, Bunga Bangkai Mekar di Pemakaman Kubang, Aromanya Bikn Penasaran
Dalam rekaman tersebut, terlihat satu pelaku masuk ke area garasi, sementara satu orang lainnya menunggu di luar sambil mengawasi situasi sekitar.
“Diduga pelakunya dua orang. Satu yang masuk dan terekam CCTV, satu lagi berjaga di luar,” jelas dia.
Baca juga: Pelajar di Cirebon Diserang Saat Berangkat Sekolah, Seorang Anak Wajahnya sampai Berlumuran Darah
Kasus ini sudah dilaporkan ke Polsek Talun untuk ditindaklanjuti.
“Harapan saya, pelaku bisa segera ditangkap dan diadili sesuai hukum yang berlaku. Semoga motor saya juga bisa dikembalikan,” katanya. (*)
| Jadwal Tayang D Academy 7 Selanjutnya Babak Top 7 Malam Show Pertama, Hadirkan Lagu Para Legenda |
|
|---|
| Warga Talun Cirebon Heboh, Bunga Bangkai Mekar di Pemakaman Kubang, Aromanya Bikn Penasaran |
|
|---|
| Pelajar di Cirebon Diserang Saat Berangkat Sekolah, Seorang Anak Wajahnya sampai Berlumuran Darah |
|
|---|
| Hasil D Academy 7 Tadi Malam di Babak Top 8 2.0, Peserta dari Bogor dan Cirebon Diselamatkan Juri |
|
|---|
| Cerita Sopir Lolos dari Maut dalam Kecelakaan di Cirebon: Saya Lihat dari Spion, Dia Tanpa Ngerem |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Maling-motor-terekam-CCTV-saat-beraksi-di-Cirebon.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.