Studi Implementasi Digitalisasi, Bupati Majalengka Puji Inovasi Pengelolaan Command Center Sumedang
Bupati Majalengka Eman Suherman mengapresiasi inovasi dan tata kelola Command Center Sumedang
Penulis: Kiki Andriana | Editor: Siti Fatimah
“Command Center ini dibangun oleh tim internal kami, bukan vendor. Karena kalau vendor yang pegang, kita hanya menjadi pengguna. Dengan sistem open source, seluruh data bisa dikelola pemerintah sendiri dan siap dibagikan melalui MoU,” katanya.
Ia juga menekankan bahwa keberadaan Command Center Sumedang bukan hanya sekadar pusat layar CCTV, melainkan pusat kendali pemerintahan yang berbasis data.
“Good data, good decision, good result. Data yang baik melahirkan keputusan yang baik. Inilah yang kami jalankan melalui konsep data-driven government,” tegasnya.
Bupati Dony juga memaparkan kerangka pikir logical framework pembangunan Sumedang, mulai dari identifikasi masalah hingga penyusunan kebijakan berbasis dampak.
Reformasi birokrasi, digitalisasi layanan, hingga perubahan budaya ASN menjadi fondasi yang tidak terpisahkan. Selain itu, ia juga menggarisbawahi pentingnya nilai pelayanan ASN:
“Kalau kita mempermudah urusan rakyat, Allah akan mempermudah urusan kita. Itu yang selalu saya tanamkan sejak hari pertama menjabat.”ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Sumedang membuka peluang kerja sama konkret terkait replikasi platform digital Pemerintah Kabupaten Sumedang di Majalengka.
Pertemuan diakhiri dengan rencana tindak lanjut, pendalaman teknis platform digital, serta komitmen bersama untuk memperluas jejaring inovasi antar daerah.
| Tetep Abdulatip Minta Pemerintah Perbarui Data Penerima Bansos agar Lebih Adil |
|
|---|
| PLN Siaga Cuaca Ekstrem, Keandalan Listrik dan Keselamatan Warga Jadi Prioritas |
|
|---|
| Kemenkum Jabar Laksanakan Pemeriksaan Substantif Indikasi Geografis Mangga Gedong Gincu Sumedang |
|
|---|
| Waspada, Jalur Majalengka-Sumedang via Wado Ambles, Retak hingga Bergeser, Tak Bisa Dilalui Mobil |
|
|---|
| Hujan Deras Hambat Tim Relawan dan DMC Dompet Dhuafa Sisir Pencarian Korban Longsor |
|
|---|
