Prabowo dan Ganjar Kompak Pakai Kemeja Kotak di Acara yang Sama, Capres Gerindra Ngaku Tak Janjian

Ketika ditanya dengan kostum mereka yang kompakan, Prabowo mengaku tak janjian dengan Ganjar soal motif baju yang dikenakan.

Wartakotalive.com/Yulianto
Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo kompak pakai kemeja kotak-kotak di acara Belajar Raya 2023 di Posbloc, Jakarta Pusat, Sabtu (28/7/2023). 

TRIBUNJABAR.ID - Pemandangan menarik terlihat di acara Belajar Raya 2023 di Pos Bloc, Jakarta Pusat, Sabtu (29/7/2023). 

Saat itu bakal calon presiden dari Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan bakal capres dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo hadir di acara. 

Menariknya, mereka kompak mengenakan kemeja bermotif kotak-kotak. 

Ketika ditanya dengan kostum mereka yang kompakan, Prabowo mengaku tak janjian dengan Ganjar soal motif baju yang dikenakan.

"Kebetulan enggak ada koordinasi," ucap Prabowo saat diwawancarai awak media di Pos Bloc, Jakarta Pusat, Sabtu (29/7/2023).

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyebut dirinya berhubungan baik dengan Ganjar.

Adapun soal persaingan di Pilpres 2024, dia menuturkan bakal bersaing dengan sehat.

Di acara itu, Prabowo hadir terlebih dahulu di acara Belajar Raya 2023 sekiranya pukul 14.50.

Ia memberikan pandangannya soal pendidikan di Indonesia.

Kemudian, Ganjar Pranowo juga turut hadir dan memasuki ruangan talkshow.

Mereka terlihat kompak mengenakan kemeja bermotif kotak-kotak.

Kehadiran Ganjar langsung menarik perhatian media karena motif pada kemejanya.

Ganjar kemudian duduk di samping Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Ristek dan Teknologi (Mendikbud-Ristek) Nadiem Makarim.

Gubernur Jawa Tengah itu memperhatikan Prabowo saat memberikan materi.

Tak lupa, Ganjar memberikan tepuk tangannya saat Prabowo menyampaikan pesan semangat kepada anak muda untuk terus belajar.

Selanjutnya sesi materi selesai, Prabowo dan Ganjar pun bersalaman dan berpelukan.

Keduanya pun sempat melakukan salam komando yang membuat hadirin dan media ramai menyoraki keduanya. (*) 

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com  

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved