Panglima TNI Ingatkan Soal Arogansi Prajurit, Hanya Boleh Dilakukan kepada Musuh
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono mengingatkan para prajurit untuk tidak arogan kepada masyarakat karena perbuatan tersebut sangat mudah viral.
Penulis: Hilman Kamaludin | Editor: Hermawan Aksan
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Hilman Kamaludin
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG BARAT - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono mengingatkan para prajurit untuk tidak arogan kepada masyarakat karena di zaman sekarang perbuatan tersebut sangat mudah viral jika videonya tersebar.
Hal tersebut diungkapkan Yudo saat memberikan arahan kepada prajurit pada Program Kegiatan Bersama (PKB) Kejuangan Tahun Anggaran 2023 di Seskoau Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Selasa (30/5/2023).
"Jangan lagi ada video arogansi TNI karena ketika ada, ceritanya akan sampai ke kutub, tidak akan hilang. Jadilah contoh yang baik untuk masyarakat," ujar Yudo dalam arahannya di hadapan sejumlah prajurit TNI.
Yudo mengatakan, sikap arogansi tersebut hanya boleh dilakukan kepada musuh.
Namun pihaknya melarang keras jika sikap tersebut dilakukan kepada masyarakat karena hal ini bisa menimbulkan dampak negatif.
"Silakan kalau mau arogan ke musuh, arogan di daerah operasi, tapi tidak kepada masyarakat," kata Yudo.
Menurutnya, masyarakat tidak akan suka dengan sikap arogansi yang dilakukan oleh anggota TNI sehingga perbuatan tersebut jangan sampai dilakukan apalagi jika videonya sampai tersebar di sosial media.
"Kelakuan arogan (anggota TNI) kepada masyarakat akan bikin pergunjingan negatif yang berkepanjangan," ucapnya.
Selain itu, Yudo juga mengingatkan agar hubungan antara prajurit TNI dan Polri selalu terjaga sehingga agar prajurit di lapangan harus menghilangkan ego sektoral yang bisa memicu perpecahan.
"Jadi yang terjadi kemarin itu sebetulnya hanya riak-riak saja, jangan dibesar-besarkan. Justru kepentingan bagi masyarakat yang harus diutamakan," kata Yudo.
Ia mengatakan, terkait hal tersebut selalu disampaikan kepada semua prajurit TNI sebagai pengingat agar mereka bisa tetap memberikan sikap yang humanis bagi masyarakat. (*)
Warga Boleh Pakai Sandal, Lapangan Prajurit di Kodam Siliwangi Terbuka untuk Umum 2 Hari Seminggu |
![]() |
---|
Presiden Prabowo Panggil Panglima TNI dan Kapolri, Instruksikan Tindak Tegas Pelaku Demo Anarkis |
![]() |
---|
Cerita Tiara Andini Alami Arogansi Sikap Menteri, Rebut Kursi Pesawatnya Demi Duduk Dekat Istri |
![]() |
---|
Lantik 3 Panglima Elite TNI, Prabowo Langsung Sampaikan Sejumlah Permintaan |
![]() |
---|
Daftar 5 Orang Penerima Gelar Jenderal Kehormatan dari Presiden Prabowo, Ada Mantan Kepala BIN |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.