Rumah Warga di Cicurug Majalengka Tersambar Petir saat Hujan Deras, Atap Rumah Rusak
sebelum petir menyambar diawali terlebih dahulu dengan hujan deras. Saat hujan itu seketika ada petir yang menyambar rumah warga
Penulis: Eki Yulianto | Editor: Seli Andina Miranti
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto
TRIBUNJABAR.ID, MAJALENGKA- Satu rumah di Kelurahan Cicurug, Kecamatan/Kabupaten Majalengka tersambar petir.
Kejadian berlangsung pada Kamis (26/1/2023) sekitar pukul 17.50 WIB seiring dengan hujan lebat yang mengguyur di beberapa wilayah Majalengka.
Kasatpol PP dan Damkar Majalengka, Rachmat Kartono mengatakan, pihaknya langsung menerjunkan satu unit damkar untuk segera tiba di lokasi.
Tepatnya menuju ke RT.10/04, Kelurahan Cicurug, Kecamatan/Kabupaten Majalengka.
Baca juga: Hujan Deras Guyur Sumedang Disertai Petir Menggelegar, Dikhawatirkan Picu Bencana
"Yang diterjunkan satu unit mobil pancar medium presiur ketika mendapatkan laporan dari masyarakat," ujar Rachmat kepada Tribun, Kamis (26/1/2023).
Dijelaskan dia, sebelum petir menyambar diawali terlebih dahulu dengan hujan deras.
Saat hujan itulah disertai dengan kilatan petir dan seketika ada yang menyambar rumah warga.
"Percikan api dari petir cukup kencang dan merambat melalui atap rumah khususnya instalasi kabel listrik milik bapak Sasta atau ibu Eroh," ucapnya.
Beruntung saat itu, petugas langsung bergerak cepat menetralisir lokasi.
Sehingga, tidak ada korban jiwa dan kerusakan hanya terjadi di bagian atap rumah.
"Petugas langsung cek dan bisa di tangani," jelas dia.
| Buntut Ribuan ASN Majalengka Tunggak Pajak Kendaraan, DPRD Desak Tunda TPP |
|
|---|
| Bapenda Telusuri 2.959 Kendaraan ASN Majalengka: Tunggakan Pajak Diduga Salah Data |
|
|---|
| Ribuan ASN Majalengka Ternyata Nunggak Pajak Kendaraan, Total Tunggakan Capai Rp 9 Miliar |
|
|---|
| Niat Pergi Memancing, 2 Remaja di Bogor Ditemukan Tewas Tersambar Petir di Tengah Sawah |
|
|---|
| Majalengka Siap Hadapi Cuaca Ekstrem: Selatan Rawan Longsor, Utara Langganan Banjir |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.