Ubah Laku
Gerakan Masyarakat Jabar Melawan Covid-19 Sosialisasikan AKB dan 3M+2M di Stasiun KA Cimahi
selain sosialisasi, dilakukan juga pembagian masker kepada para penumpang yang akan naik kereta ataupun yang baru turun dari kereta.
Penulis: Machmud Mubarok | Editor: Machmud Mubarok
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Machmud Mubarok
TRIBUNJABAR.ID, CIMAHI - Lurah Baros Agus Irwan Kustiawan SIP bersama dengan PKK Kelurahan Baros, Babhinkamtimbas Baros menggelar Gerakan Masyarakat (Gema) Jabar Melawan Covid-19 di Stasiun KA Cimahi dan Kantor Pos Cimahi, Selasa (3/11/2020).
Gerakan ini merupakan bagian dari Gerakan Masyarakat (Gema) Jawa Barat untuk melawan Covid-19 yang diadakan serendak di seluruh Jawa Barat.
Dalam kesempatan itu, Lurah Baros melakukan sosialisasi tentang Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB). Agus menyampaikan tentang 3 M, yaitu memakai masker, mecuci tangan, dan menjaga jarak.
“Ditambah dengan 2 M, yaitu menjaga imun seperti disampaikan Wali Kota Cimahi Ajay M Priatna dan M terakhir itu menjaga iman atau mendekatkan diri kepada ilahi,” ujar Agus seperti dalam video YouTube berjudul GEMA JAWA BARAT LAWAN COVID-19 LURAH BAROS yang diunggah akun rw05baros.

Menurut Agus, selain sosialisasi, dilakukan juga pembagian masker kepada para penumpang yang akan naik kereta ataupun yang baru turun dari kereta.
“Stasiun kereta api Cimahi ini sudah menerapkan protokol kesehatan secara baik. Semua fasilitas sudah ada. Tempat cuci tangan, pengaturan tempat duduk yang berjarak. Kemudian selalu ada imbauan dari petugas melalui pengeras suara untuk memakai masker,” kata Agus.
Kader-kader Tim PKK Baros didampingi Babhinkamtibmas mengampayekan perihal 3M+2M ini kepada calon penumpang yang duduk menunggu kedatangan kereta lokal dan jarak jauh.
Agus pun turut turun langsung membawa megaphone saat mengingatkan kepada penumpang yang baru turun dari kereta api agar memakai masker secara benar. (*)