Ratusan Orang Penuhi Masjid Islamic Centre Indramayu, Khusyuk Tunaikan Salat Gerhana Matahari
Ratusan orang dari berbagai kalangan memadati Masjid Islamic Centre Indramayu untuk melaksanakan Salat Gerhana Matahari
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Handhika Rahman
TRIBUNJABAR.ID, INDRAMAYU - Ratusan orang dari berbagai kalangan memadati Masjid Islamic Centre Indramayu untuk melaksanakan Salat Gerhana Matahari, Kamis (26/12/2019).
Salat Gerhana Matahari itu dilaksanakan selepas menunaikan Salat Zuhur yang dipimpin oleh Imam Ustaz Ahmad Akhrom.
Pantauan Tribuncirebon.com, ratusan orang itu tampak khusyuk mengikuti pelaksanaan Salat Gerhana Matahari.
Mulai dari anak-anak, mahasiswa, karyawan perusahaan, hingga personel kepolisian tampak hadir menyempatkan waktu menunaikan Salat Sunat Gerhana Matahari di Masjid Islamic Centre Indramayu.
Sebelum melaksanakan Salat Gerhana Matahari, mula-mula panitia membacakan terlebih dahulu imbauan dari Menteri Agama untuk menunaikan Salat Gerhana.
• Anak Bupati Majalengka Simak Tuntutan Jaksa, Kasus Penembakan terhadap Kontraktor
Imbauan itu juga disertai penjelasan terkait hukum menunaikan Salat Gerhana Matahari disertai tata cara salat dan niat Salat Gerhana Matahari bagi jemaah yang belum mengetahui.
Selesai menunaikan Salat Gerhana Matahari para jemaah mendengarkan khutbah yang disampaikan Khotib KH Dr Masduki Duriat MA dan diakhiri dengan mushofahah atau bersalaman.
• Uji Kelaikan Kendaraan, Petugas Temukan 15 Bus Tak Laik Jalan di Terminal Harjamukti Cirebon
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/jemaah-menunaikan-salat-gerhana-matahari-di-masjid-islamic-centre-indramayu-kamis-26122019.jpg)