Warga Rancah Ciamis Gagalkan Aksi Pencurian Motor, Sudah Diamankan di Kantor Polisi

Aksi cepat warga Dusun Kertajaya, Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, berhasil menggagalkan percobaan pencurian sepeda motor.

Penulis: Ai Sani Nuraini | Editor: Giri
Dok. Polsek Rancah
DITANGKAP WARGA - Dua pencuri sepeda motor diamankan di Polsek Rancah. Mereka ditangkap warga saat beraksi di Dusun Kertajaya, Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Rabu (26/3/2025) siang.  

Laporan Wartawan TribunPriangan.com, Ai Sani Nuraini

TRIBUNJABAR.ID, CIAMIS – Aksi cepat warga Dusun Kertajaya, Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, berhasil menggagalkan percobaan pencurian sepeda motor. Dua pelaku, RL (26) dan RP (21), yang beradal dari Indramayu, nyaris lolos setelah mengambil sepeda motor.

Kejadian bermula ketika seorang saksi melihat dua orang mencurigakan duduk di atas sepeda motor dengan pelat nomor palsu di dekat objek wisata Takesi, Rabu (26/3/2025) siang. 

Tak lama kemudian, mereka terlihat berusaha merusak kunci sepeda motor milik Ara Baskara (51), yang sedang diparkir. 

Saat motor berhasil dinyalakan, mereka diteriaki maling yang memicu reaksi cepat dari warga sekitar.

Baca juga: SALUT, Warga Cianjur Berani Hadang Pencuri Bersenjata Api yang Sedang Beraksi, 1 Pelaku Pingsan

Warga segera melakukan pengejaran hingga ke Dusun Karanganyar, Desa Rancah

Pelaku berhasil dihentikan setelah terkepung oleh massa. 

Beruntung, aparat kepolisian dari Polsek Rancah tiba tepat waktu untuk mengamankan pelaku dan mencegah amukan warga yang semakin memanas.

Kapolsek Rancah, Kompol Aan Supriatna, mengapresiasi kesigapan warga dalam membantu pengungkapan kasus ini. Namun, ia juga mengingatkan masyarakat agar tetap mengedepankan hukum dan tidak melakukan tindakan main hakim sendiri.

Baca juga: Keluarga Pencuri Motor yang Tewas Di-Massa di Karawang Pilih Tak Bawa ke Jalur Hukum, Ini Alasannya

"Kami mengimbau warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap aksi pencurian kendaraan bermotor. Selalu gunakan kunci ganda saat memarkir kendaraan dan segera laporkan ke pihak kepolisian jika melihat aktivitas mencurigakan," ucap dia.

Kapolres Ciamis, AKBP Akmal, menegaskan, pihaknya akan terus memperketat patroli keamanan, terutama menjelang Idul Fitri, untuk mencegah tindak kriminal yang meresahkan masyarakat.

Warga diimbau untuk memanfaatkan layanan kepolisian dengan menghubungi hotline 110 jika menemui potensi tindak kejahatan di lingkungan sekitar. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved