Pilu Dokter di Tangerang Ditemukan Tewas Mengenaskan, Sebatang Kara di Rumah Reyot Tak Layak Huni
Sang dokter ditemukan sudah dalam kondisi membusuk di sebuah rumah yang tidak layak huni. Bahkan langit-langit rumah banyak yang ambruk
"Korban tinggal sendirian di rumah kakaknya," ucap Kemas.
"Kondisi rumahnya sudah reyot, sudah tidak layak," imbuhnya.
Baca juga: Sosok Lo Siauw Ging, Dokter Dermawan di Solo yang Layani Pasien Tanpa Hitung Untung Rugi
Setelah ditemukan, jenazah Z langsung dibawa ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan.
Dari hasil visum et repertum sementara, korban diduga meninggal dunia akibat penyakit yang dideritanya.
"Korban meninggal dunia diduga karena sakit," ujar Kemas.
Pasalnya di tubuh Z tidak ditemukan luka-luka.
"Hasil olah TKP tidak ditemukan adanya tanda tanda kekerasan atau luka pada tubuh korban," jelas dia.
Dari hasil keterangan saksi, ketua RT setempat bertemu dengan korban dua bulan lalu.
"Menurut keterangan ketua RT setempat terakhir melihat korban sekitar 2 bulan yang lalu," kata Kemas.
Kemas mengatakan Z sedang mengalami depresi.
"Korban mengalami depresi," ucap dia.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Nasib Seorang Dokter Tinggal Sebatang Kara di Rumah Reyot, Kondisinya Saat Ditemukan Mengenaskan,
| Kisah Pilu Nenek Siamah yang Hidup Sebatang Kara di Gubuk Kumuh, Tak Pernah Menerima Bansos |
|
|---|
| Kolaborasi Dompet Dhuafa dan Gramedia: Tumbuhkan Semangat Belajar Ratusan Anak Yatim dan Dhuafa |
|
|---|
| Kasus Pencabulan di RSHS: Dokter Priguna Divonis 11 Tahun dan Denda Rp100 Juta |
|
|---|
| Kisah Inspiratif Dokter Aditya Pasang Tarif Klinik Seikhlasnya, Warga Tak Mampu dan Dhuafa Gratis |
|
|---|
| Tragis! Buruh Tani Sebatang Kara di Purwakarta Ditemukan Meninggal Membusuk di Saung Perhutani |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Kediaman-dokter-Z-yang-tampak-reyot-dan-tak-terurus.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.