Moge Serempet Santri di Ciamis
BREAKING NEWS, Santri di Ciamis Jadi Korban Tabrak Lari Moge Siang Tadi, Pelaku Tak Berhenti
Seorang santri laki-laki Pondok Pesantren Miftahul Huda Al- Abidin menjadi korban tabrak lari setelah terserempet oleh sebuah motor gede
Laporan Wartawan TribunPriangan.com, Ai Sani Nuraini
TRIBUNJABAR.ID, CIAMIS - Beredar video singkat melalui pesan WhatsApp mengenai kejadian tabrak lari yang terjadi di daerah Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis siang ini sekira pukul 14.00 WIB, Sabtu (27/5/2023).
Dalam video tersebut memperlihatkan momen tragis, seorang santri laki-laki Pondok Pesantren Miftahul Huda Al- Abidin menjadi korban tabrak lari setelah terserempet oleh sebuah motor gede (moge) yang melaju kencang.
Peristiwa ini terjadi tepat di depan Rumah Makan HD Sukahaji, Jl. Nasional 3, Desa Sukahaji, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis.
Dalam rekaman video yang beredar melalui Pesan Singkat WhatsApp dari seorang pengguna jalan, terdengar ucapan yang menyayat hati mengatakan pengendara moge tak berhenti setelah menyerempet seorang santri.
Baca juga: Ribuan moge Serbu Pangandaran, Gelar Ulang Tahun Harley Davidson Club Indonesia
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Hari ini tanggal 27 Mei, ada anak santri yang menjadi korban keserempet moge. Rombongan pengendara menuju arah Bandung tepatnya sekitar jam 2 siang. Mereka tidak berhenti, tidak ada pertanggungjawaban, dan korban santri saat ini berada di Puskesmas Cihaurbeuti. Alhamdulillah, pertolongan sudah ada. Namun, tolong viralkan bagaimana kejadian ini. Karena yang ditabrak ini bukanlah hewan." ujar saksi kejadian melalui video singkat yang tersebar lewat WhatsApp.
Saat itu, rombongan pengendara moge jenis Harley Davidson sedang dalam perjalanan menuju Bandung dari arah Pangandaran
Mirisnya, pengendara moge tersebut tidak berhenti setelah menyerempet santri Miftahul Huda.
Pengendara moge dengan tega meninggalkan korban begitu saja tanpa memberikan pertolongan atau mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Santri yang terluka akibat tabrak lari tersebut segera dilarikan ke Puskesmas Cihaurbeuti untuk mendapatkan perawatan medis.
Korban mengalami muntah darah dan langsung dilarikan ke RS TMC Tasikmalaya setelah mendapatkan tindakan pertama di Puskesmas Cihaurbeuti Ciamis.
Baca juga: Detik-detik Kecelakaan yang Libatkan moge di Majalengka, Motor Warga Jatuh, moge Nyungsep ke Selokan
Sementara itu, pihak berwenang sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait identitas pengendara moge dan kronologi lengkap kejadian ini.
Polisi tengah berupaya mengumpulkan bukti-bukti dan mengidentifikasi pelaku agar dapat memberikan keadilan kepada korban. (*)
video singkat
tabrak lari
Kabupaten Ciamis
santri
pondok pesantren
Miftahul Huda Al-Abidin
motor gede
pengendara moge
Korban Terserempet Moge di Ciamis Membaik, Santri Ini Sudah Bisa Bercanda, Keluarga Sebut Ia Humoris |
![]() |
---|
Wagub Jabar Tengok Korban Terserempet Moge yang Dirawat di RSU dr Soekardjo Kota Tasikmalaya |
![]() |
---|
Fakta-fakta Pengendara Moge Serempet Santri di Ciamis Jadi Tersangka, Ini Alasannya Serahkan Diri |
![]() |
---|
Pesantren Miftahul Huda Al Abidin Serahkan Proses Hukum Penyerempet Santri kepada Polisi |
![]() |
---|
UPDATE Kondisi Santri yang Terserempet Motor Gede di Ciamis, Masih Dirawat di RSUD Kota Tasikmalaya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.