Hujan Deras dan Angin Kencang Melanda Cianjur, Empat Rumah yang Dihuni 15 Jiwa Tertimbun Longsor

Empat rumah warga di Kampung Parabon, RT 01/RW 06, Desa Cintaasih, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur tertimbun longsor, Rabu (3/5/2023)

Penulis: Fauzi Noviandi | Editor: Darajat Arianto
Dok. BPBD Cianjur
Empat rumah warga di Kampung Parabon, RT 01/RW 06, Desa Cintaasih, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur tertimbun longsor, Rabu (3/5/2023) 

Laporan Kontributor Tribunjabar Kabupaten Cianjur, Fauzi Noviandi

TRIBUNJABAR.ID, CIANJUR - Empat rumah warga di Kampung Parabon, RT 01/RW 06, Desa Cintaasih, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur tertimbun longsor.

Tidak ada korban jiwa atau luka dalam kejadian tersebut.

Tebing setinggi lima meter tersebut longsor akibat hujan deras dengan intensitas tinggi turun di wilayah itu selama beberapa jam.

Ketua RT 01 Ahmad mengatakan, hujan deras dan angin kencang menjadi penyebab banjir dan longsoran tanah sehingga menimbun empat rumah warga.

"Ada empat rumah yang tertimbun tanah, tapi tidak ada korban jiwa atau luka dalam kejadian tersebut, namun sejumlah orang terpaksa mengungsi," ujarnya kepada wartawan, Rabu (3/5/2023).

Baca juga: Gunungan Sampah Mulai Terlihat di TPA Sarimukti, Rawan Longsor Karena Ada yang Tingginya 10an Meter

Rumah yang tertimbun longsor tersebut, kata dia, dihuni sebanyak enam kepala keluarga (KK) dengan jumlah jiwa mencapai 15 orang.

"Sejumlah warga itu sebelum kejadian sudah mengungsi ke rumah keluarga dan kerabatnya, sehingga tidak menjadi korban," ujar Ahmad.

Kepala Desa Cintaasih Dedi Kusmara menyebutkan, berdasarkan laporan yang diterima masyarakat ada delapan titik banjir dan tanah longsor di wilayahnya tersebut.

"Tidak hanya rumah tapi beberapa fasiltas seperti jembatan pengubung antar kampung, dan jalan juga terdampak serta area persawahan akibat banjir dan tanah longsor," kata.

Sementara itu Sekertaris BPBD Kabupaten Cianjur Rudi Wibowo mengatakan, pihaknya telah menurunkan sejumlah personil untuk melakukan pendataan dan asesment.

Baca juga: Nahas, Saat Makan Bakso di Pinggir Jalan, Pria di Parungkuda Kehilangan Tas Berisi Uang Rp350 Juta

"Penanganan sudah dilakukan, sedangkan asesment masih dilakukan dan beberapa sudah tertangani," ucapnya. (*)

Silakan baca berita terbaru Tribunjabar.id di GoogleNews

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved