Kabar Pak Eko Viral di Medsos

Pak Eko Sedih Ingat Rumahnya yang Terkepung Rumah Tetangga, Ingat Almarhum Ibu, Ikhlas Kalau Ambruk

Eko Purnomo atau Pak Eko mengaku sedih jika ingat mengenai rumahnya yang terkepung rumah tetangga di Kampung Sukagalih, Kelurahan Pasirjati.

Penulis: Yongky Yulius | Editor: Widia Lestari
Kolase Tribun Jabar
Hingga kini Pak Eko masih belum tengok rumahnya yang kini sudah diberi akses jalan hampir sebulan. 

Dulu, Pak Eko sudah berjuang menemui banyak pihak.

Bahkan, dia juga sampai menulis surat terbuka kepada Presiden Jokowi dan viral di Facebook.

Setelah viral, beberapa pihak mulai mendatangi Pak Eko.

Pak Eko, pemilik rumah di Ujungberung Kota Bandung yang terkepung oleh tembok tetangga.
Pak Eko, pemilik rumah di Ujungberung Kota Bandung yang terkepung oleh tembok tetangga. (Istimewa)

Ada yang memberikan saran untuk melapor ke Badan Pertanahan Nasional (BPN) di pusat.

Kini, rumah itu memang sudah memiliki akses masuk.

Kendati demikian, akses masuknya hanya muat untuk satu orang saja.

Eko awalnya bersyukur karena disepakati akan ada pembukaan akses jalan.

Namun kenyataan di lapangan tidak sesuai harapan.

CERITA PILU PAK EKO Viral Rumah Dikepung Tembok Tetangga, Terdampak Covid-19, 3 Bulan Menganggur

Akses masuk malah datang dari arah yang lain.

Menurutnya, akses tersebut tak sesuai dalam gambar.

"Itu kayaknya kalau orang gendut tak akan bisa masuk," kata Pak Eko.

Berikutnya, jika sudah punya cukup uang, Eko mengaku akan memperjuangkan lagi rumah tersebut.

Kali ini, dia hanya bisa terima dulu dan bersyukur.

"Nanti kalau ada rezekinya, saya mau perjuangkan lagi. Untuk yang sekarang ini, saya terima dulu, bersyukur," ujarnya.

Suasana rumah Eko, di Kampung Sukagalih, RT 05/06, Desa Pasir Jati, Kecamatan Ujung Berung, Kota Bandung, Rabu (3/6/2020).
Suasana rumah Eko, di Kampung Sukagalih, RT 05/06, Desa Pasir Jati, Kecamatan Ujung Berung, Kota Bandung, Rabu (3/6/2020). (ery chandra/tribun jabar)

Kondisi Rumahnya Sekarang

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved