Buat Mural dengan Tema Meramai, Ini yang Ingin Disampaikan Warga Cibunut untuk Indonesia
Meramai, Menuju Ramadhan Damai. Itulah tema mural di Kampung Cibunut yang dibuat di Ramadhan tahun ini.
Penulis: Syarif Pulloh Anwari | Editor: taufik ismail
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Syarif Pulloh Anwari
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Berbagai cara kegiatan dilakukan untuk mengisi bulan Ramadhan. Di Kampung Cibunut, RW 07, Kelurahan Kebon Pisang, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, warga menghias lingkungan dengan mural.
Mural tersebut bertema Meramai yaitu Menuju Ramadhan Damai.
Mural Ramadhan ini membawa pesan yang ingin disampaikan kepada masyarakat, khususnya di Kampung Cibunut.
Ketua Kelompok Swadaya Masyarakat Kampung Cibunut, Agus Sunarya (64), mengatakan mural selain untuk menyambut dan melaksanakan ibadah Ramadhan dengan damai, juga memberikan pesan seusai Pemilu 2019 yang telah berlalu.
Menurutnya banyak terjadi gesekan-gesekan di mana-mana, dengan adanya mural ini masyarakat bisa tetap damai dalam menjalankan puasa di bulan Ramadhan.
"Kemarin, kan, kita selesai Pemilu, lalu terdapat gesekan antarmasyarakat sedikit, tapi alhamdulilah di RW kami tidak ada. Ini mengingatkan untuk seluruh warga yang ada di Indonesia, di sini Ramadhan itu Meramai yakni, Menuju Ramadhan Damai," ujar Agus kepada Tribun Jabar di Kampung Cibunut, Jumat (10/5/2019).
Agus mengatakan untuk menuntaskan mural Meramai ini melibatkan puluhan warga serta kolaborasi dengan beberapa komunitas mural di Kota Bandung.
Mural ini tersebar di beberapa titik dengan corak dan bentuk yang berbeda-beda, seperti mural bertulisakan ajakan mengaji, Geura Ngaos Barudak.
Agus mengatakan hal yang terpenting dari gambar mural bertemakan Meramai adalah agar masyarakat bisa hidup tentram dan damai pasca-Pemilu.
Mural ini juga sebagai bentuk pesan yang ingin disampaikan kepada seluruh warga Indonesia.
"Saat Ramadhan kita harus saling bermaaf-maafan," ujarnya.
• Memaknai Bulan Ramadhan Melalui Mural di Kampung Cibunut Kota Bandung
• Selama Bulan Ramadhan Masjid Al Imtizaj Gelar Kegiatan Unik, Bisa Sambil Pelajari Alquran
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/memaknai-ramadhan-lewat-mural-di-kampung-cibunut.jpg)