Cerpen Kurnia Effendi

Arus Deras

"Karena perasaanmu seperti pendaki yang berhasil mencapai puncak dan memandang keindahan lembah di bawah sana."

Editor: Hermawan Aksan
Ilustrasi Arus Deras 

"PI'I.... Emmm, aku paling suka mendengar degup jantungmu setelah bercinta."

"Apa yang kamu dengar?"

"Apa, ya? Seperti pukulan tambur karnaval."

"Kamu tahu, kenapa?"

"Karena perasaanmu seperti pendaki yang berhasil mencapai puncak dan memandang keindahan lembah di bawah sana."

"Huh! Kenapa larinya ke moi Indie?"

"Itu perumpamaan yang menurutku tepat."

"Niet! Ada hal lain yang membuatku bersukacita."

"Apa itu? Boleh tahu?"

"Karena aku telah ikut serta bergabung dengan mereka."

"Ikut apa?"

"Perkumpulan, tentu. Organisasi."

"Komunis?"

"Nasionalis!"

"Ha-ha-ha, apa itu?"

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved