Sorot

Dilema Cisumdawu

PEMBANGUNAN jalan tol Cileunyi Sumedang Dawuan (Cisumdawu) sejatinya untuk meningkatkan nilai moda transportasi.

Penulis: Ferri Amiril Mukminin | Editor: Dicky Fadiar Djuhud
TRIBUN JABAR
Ferri Amiril Mukminin, Wartawan Tribun. 

Selain itu juga pembangunan jalan tol ini untuk mempermudah akses menuju Bandara Internasional yang rencananya akan dibangun di kawasan Majalengka.

Pernyataan-pernyataan dari pemegang kebijakan pun dilontarkan mengenai progres dan perkembangan pembangunannya. Sampai dengan pembangunan runway bandara untuk menarik minat investor menanamkan modalnya.

Terlepas dari progres pembangunan Cisumdawu yang hingga kini masih dalam tahapan pembangunan dan pembebasan lahan, beberapa masyarakat seperti pedagang rumah makan dan pedagang tahu

Sumedang mengkhawatirkan pembangunan jalan tol tersebut akan berimbas kepada usahanya.

Jauh hari sebelum pembangunan dilaksanakan, beberapa pedagang sudah memprediksi sepinya pembeli karena akan dibangun jalan tol. Prediksi mereka juga terbukti dengan pembangunan tol Cipali yang berimbas kepada sepinya jalur tengah yang dilalui oleh pemudik.

Mereka berpendapat jika tol Cisumdawu jadi maka akan tambah sepi lagi pengguna jalur yang melintasi tempat usaha mereka.

Tercatat ada 52 rumah makan dan ratusan lainnya yang mulai berdiri di kawasan yang membentang dari mulai Cileunyi sampai dengan Sumedang.

Belum lagi rumah makan yang terdapat di kawasan Perbatasan Sumedang-Kadipaten sampai ke Dawuan Majalengka. Imbas pembangunan tol sudah dirasakan para pemilik rumah makan di daerah Jawa Barat lainnya seperti kawasan Padalarang sampai dengan Cianjur.

Sejak dibukanya tol Cipularang, banyak sekali pengusaha rumah makan yang gulung tikar di kawasan tersebut. (*)

Naskah ini bisa dibaca di edisi cetak Tribun Jabar, Kamis (1/10/2015). Ikuti berita-berita menarik lainnya melalui akun twitter: @tribunjabar dan fan page facebook: tribunjabaronline.


Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved