Persib Bandung

Bojan Hodak Kembali Latih Persib Bandung setelah Mudik dari Kroasia

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak telah kembali dari lawatannya ke kampung halaman, Kroasia.

Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
TikTok @persib
PIMPIN LATIHAN - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak sesi latihan di lapangan pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Senin (17/11/2025). 

Bojan Hodak menceritakan sosok Luka Modric di matanya.

Luka Modric sendiri adalah bintang sepak bola Kroasia yang telah membawa Timnas Kroasia menjadi runner-up Piala Dunia 2018, peringkat ketiga Piala Dunia 2022, memenangkan Ballon dOr 2018, dan meraih banyak trofi bersama Real Madrid.

Di usianya yang memasuki kepala empat, Luka Modric masih produktif menjadi pemain untuk AC Milan. 

Jeda kompetisi dimanfaatkan pelatih PERSIB, Bojan Hodak untuk pulang kampung ke Kroasia. Di negaranya, Hodak bertemu dengan pemain idola Kroasia, Luka Modric yang saat ini berbaju AC Milan.
Jeda kompetisi dimanfaatkan pelatih PERSIB, Bojan Hodak untuk pulang kampung ke Kroasia. Di negaranya, Hodak bertemu dengan pemain idola Kroasia, Luka Modric yang saat ini berbaju AC Milan. (persib.co.id)

"Sebelumnya ada Davor Suker, Zvonimir Boban dan lainnya, tapi Modric mencapai hasil terbaik dalam jangka panjang," tutur Bojan Hodak, dikutip dari laman resmi Persib Bandung, Jumat (15/11/2025).

Menurut Bojan Hodak, Luka Modric berhasil membuktikan diri sebagai pemain yang kini diperhitungkan di kancah sepak bola dunia terlepas dari posturnya.

"Dia mengatasi keraguan terkait posturnya dan membuktikan diri di klub besar dunia," ucap Bojan Hodak.

"Saat ini, setiap anak laki-laki Kroasia ingin menjadi Luka Modric. Itu saja sudah membuatnya sangat berpengaruh dan menjadi idola generasi berikutnya," sambungnya.

Selain Modric, Hodak menyebut pemain top Kroasia lain yang punya nama besar seperti Mario Mandzukic, Ivan Perisic, Dejan Lovren, dan Mateo Kovacic. 

Baca juga: Persib Bandung Rogoh Kocek Ratusan Juta Rupiah Bayar Denda, Bobotoh Diminta Bersikap Dewasa

Kombinasi berbakat, kompetitif, kreativitas dan kebanggaan terhadap tim nasional membuat Kroasia tampil baik di kancah internasional.

"Luka Modric adalah pemimpin, tapi dia tidak sendirian. Di sekitarnya ada pemain top seperti Perisic, Mandzukic, Lovren, Kovacic, dan Rakitic," beber Bojan Hodak.

"Saat dia bergabung Real Madrid, awalnya disebut gagal. Tapi setelah adaptasi dia menjadi salah satu pemain terbaik mereka. Dia (Modric) mendorong rekan-rekannya dan memberi contoh," tandasnya.

Baca berita Persib Bandung lainnya di Tribunjabar.id.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved