Ibadah Haji 2025

434 Calon Haji di Pangandaran Siap Diberangkatkan, Persiapan Sudah 85 Persen

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pangandaran menginformasikan bahwa persiapan haji asal Pangandaran sudah 85 persen.

Penulis: Padna | Editor: Giri
Canva
ILUSTRASI HAJI -  Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pangandaran menginformasikan bahwa persiapan haji asal Pangandaran sudah 85 persen. 

Laporan Kontributor Tribunjabar.id Pangandaran, Padna

TRIBUNJABAR.ID, PANGANDARAN - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pangandaran menginformasikan bahwa persiapan haji asal Pangandaran sudah 85 persen.

"Terakhir kemarin, jemaah haji Pangandaran dapat apresiasi dari Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Jawa Barat, karena surplus jemaah yang melakukan pelunasan baik tahap kesatu ataupun tahap kedua," ujar Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pangandaran, Yayan Herdiana, kepada Tribun Jabar melalui WhatsApp, Senin (5/5/2025) pagi.

Dari kuota 382 calon jemaah haji Pangandaran tahun 2025, kata dia, justru mengalami surplus 14 orang yang melunasi, yaitu sebanyak 396 calon jemaah haji

Sehingga, semua calon jemaah haji Pangandaran yang melunasi termasuk cadangannya akan diberangkatkan oleh PPIH Provinsi Jabar.

Baca juga: Kapolres Indramayu Hadiri Pelepasan Calon Jemaah Haji Kloter 4 di Pendopo Kabupaten

"Tapi, ada tiga orang calon jemaah haji yang lunas tertunda berangkat karena sakit. Jadi, pada tahap pertama jemaah yang siap berangkat ada 393 orang," katanya.

Kemudian saat ada tambahan waktu pelunasan, dari Pangandaran berhasil merekrut calon jemaah haji cadangan sebanyak 41 orang.

Sehingga, jumlah semua calon jemaah haji Pangandaran yang siap berangkat dan telah melunasi biaya perjalanan ibadah haji ada sebanyak 434 orang.

Baca juga: 20 Gambar Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Haji 2025 yang Menarik, Gratis Tinggal Download

"Semoga, semua bisa diberangkatkan. Karena, surplus jemaah haji yang melunasi dan siap berangkat akan mengurangi jumlah antrean jemaah di Pangandaran," ucap Yayan.

Selain biaya, untuk persiapan, semua dokumen haji sudah hampir selesai. Hanya, ada satu orang dalam pengobatan. 

Pada intinya calon haji sebanyak 434 orang ditambah tujuh petugas dari Pangandaran sudah siap dan akan diberangkatkan pada 15 Mei 2025 sekitar pukul 06.00 WIB. 

"Mereka masuk kloter 31 akan bertolak dari Pangandaran dan diterima di Embarkasi Bekasi tanggal 15 Mei 2015 sekitar pukul 19.00 WIB," ujarnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved