Tantangan Berat Reaktivasi Jalur Kereta Api Bandung-Ciwidey, Wakil Ketua DPRD: Butuh Kolaborasi
Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Bandung, M. Akhiri Hailuki menanggapi rencana Gubernur Jawa Barat terkait reaktivasi jalur kereta api Bandung-Ciwidey.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
Wacana reaktivasi jalur kereta api Bandung–Ciwidey masih menghadapi tantangan besar, terutama terkait persoalan relokasi warga yang saat ini menempati lahan bekas jalur rel.
Menurut Hailuki, sebelum proyek ini dijalankan, hal paling krusial yang harus dipersiapkan adalah kepastian soal tempat tinggal baru bagi warga terdampak.
“Harus disiapkan ke mana mereka (masyarakat) pemindahan tempat tinggalnya. Kita sudah punya beberapa tower baru untuk rusun di Rancaekek. Apakah cukup untuk bisa menampung mereka semua itu? terus juga bagaimana kerohimannya ya kan? Nah, kalau itu clear tuntas itu baru bisa kita upayakan gitu reaktivasi itu." ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi berencana mereaktivasi atau mengaktifkan kembali sejumlah jalur kereta di Jabar.
Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan sektor pariwisata dan menyediakan moda transportasi yang lebih terjangkau bagi masyarakat.
Adapun jalur kereta yang dimaksud antara lain Banjar-Cijulang, Bandung–Ciwidey, Garut–Cikajang, Rajaengkek–Tanjungsari, dan Cipatat–Padalarang.
Dedi menambahkan, reaktivasi ini akan dibarengi dengan pengembangan elektrifikasi jalur kereta di sejumlah wilayah, seperti Kota Bandung, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Bandung Barat.
Baca berita Tribun Jabar lainnya di GoogleNews.
reaktivasi jalur kereta api
Bandung-Ciwidey
DPRD Kabupaten Bandung
Akhiri Hailuki
Gubernur Jawa Barat
Dedi Mulyadi
relokasi warga
| Sekda Jabar Sampaikan Jawaban Gubernur atas Pandangan Fraksi terkait Ranperda APBD 2026 |
|
|---|
| Dedi Mulyadi Tegaskan Terus Perkuat Konektivitas Kawasan Industri dengan Infrastruktur Strategis |
|
|---|
| Majalengka Ekspor Sepatu On Cloud Running, KDM: "Gak Usah Pake Tenda, Jangan Jadi Lomba Pidato!" |
|
|---|
| Pemprov Jabar Tawarkan Proyek Rp 186 Triliun di WJIS, Dedi Mulyadi: Kepercayaan Jadi Kunci |
|
|---|
| Dedi Mulyadi Gagas Pembaruan Gerbang Tol di Jabar dengan Sentuhan Arsitektur dan Budaya Lokal |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Rumah-warga-di-Kampung-Ciluncat-Desa-Ciluncat-Kecamatan-Cangkuang-Kabupaten-Bandung.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.