Berita Viral
Viral Pengusaha Muda Kecelakaan di Pasupati Bandung, Tersenggol Motor Ninja,Kini Belum Sadarkan Diri
Dalam video yang diunggah terlihat pengusaha muda yang diketahui bernama Dzaky Muhammad Abdullah Rahim itu terkulai lemas di pinggir jalan.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
TRIBUNJABAR.ID - Influencer sekaligus pengusaha muda di Kota Bandung mengalami kecelakaan.
Peristiwa kecelakaan itu pun viral di media sosial setelah diunggah oleh salah satu saksi melalui akun TikTok @natadecoco, Minggu (25/8/2024).
Dalam video yang diunggah terlihat pengusaha muda yang diketahui bernama Dzaky Muhammad Abdullah Rahim itu bersandar di pinggir jalan.
Pengunggah mengatakan insiden itu terjadi fly over Pasupati, Kota Bandung, Jawa Barat.
Saat itu ada sejumlah orang yang langsung membantu.
Baca juga: Kisah Haru Wanita Terima Donor Ginjal dari Sang Ibu, Bongkar Pengorbanannya: Malaikat Tak Bersayap
Dzaky terlihat diajak berbicara orang seorang perempuan.
Namun, ia tidak merespons sama sekali.
Ia kecelakaan saat dibonceng oleh driver ojek online (ojol).
Driver ojol itu pun berbicara dengan beberapa orang yang membantunya juga.
Pengunggah mengatakan ada tiga motor ninja yang mengendarainya dengan kecepatan tinggi.
Hingga akhirnya menyenggol motor ojek online yang sedang membonceng penumpang hingga terjatuh.
"Di jalan pulang abis main sama doi lewat jembatan pasopati awalnya sih santai-santai aja, eh dari belakang ada 3 motor ninja yang ngebut banget smpee nyenggol motor gojek yg lg bawa penumpang depan kita, motor gojek keserempet jatoh," tulis pengunggah, dikutip Tribunjabar.id, Rabu (28/8/2024).
Pengunggah juga mengatakan bahwa penumpang alias Dzaky itu pun terpental ke tengah.
Bahkan, ia langsung kejang-kejang.
"Terus penumpangnya ke pental ke tengah jalan langsung kejang-kejang sampe pucet banget," lanjutnya.
Kejadian di depan mata itu membuat pengunggah syok.
Ia juga mengatakan bahwa pengendara motor ninja itu kabur saat kejadian.
"Ya Allah shock bangett liat kejadian depan mata banget dan lebih parahnya lagi org pake ninja semua itu kabur," pungkasnya.
Video itu pun kini telah ditonton lebih dari 8,5 juta kali dan menuai beragam komentar.
Banyak warganet yang mengenali sosok korban kecelakaan tersebut.
@sal***.
ihhh itu kan ownernya burgerchill
@vit***.
Yaallah kang dzaky, dia temenku pebisnis hebat, Mohon doanya temen2 semoga cepet sadar dan cepet sembuh buat kang dzaky
@han***.
Cpet sembuh dzaki . Anaknya tetanggaku yg kembar , Td malam lgsung oprasi dikepala nya .. semoga lekas pulih
Pelaku menyerahkan diri
Di unggahan selanjutnya, pemilik akun @natadecoco itu mengunggah tangkap layar sebuah pesan Instagram.
Dalam pesan itu menyebutkan bahwa pelaku yang menyenggol Dzaky dan ojol itu telah bertemu dengan keluarga.
"A makasih yah atas bantuannya. Syukur tadi pelaku udah ketemu langsung sama pihak keluarga korban. Untuk kelanjutannya mah nanti biar pelaku sama keluarga korban aja yg tentuin gimana ke depannya," tulis pengirim pesan tersebut.
Pengunggah tidak menyebutkan siapa yang mengirimkan pesan tersebut.
Sempat isi seminar
Sementara itu, sebelum mengalami kecelakaan, Dzaky diketahui sempat mengisi seminar bersama kembarannya, Naufal Muhammad Abdullah Rahim.
Hal itu terungkap melalui unggahan salah seorang yang mengenalnya melalui akun TikTok @vadella.
"Sebelum kejadian kecelakaan, padahal masii bisa isi seminar bareng nopal," tulis dalam foto yang menunjukkan sebuah acara yang diisi dua anak kembar tersebut.
Kemudian, di slide selanjutnya pemilik akun mendapatkan kabar kecelakaan tersebut.
"Dan malemnya nopal dapet kabar kalau Dzaky kecelakaan, di FO pasupati Bandung. Ya Allah kaget banget," lanjutnya.
Vadella juga mengatakan bahwa Dzaky menjalani operasi dan belum sadar diri.
Ia mengatakan ada pendarahan di kepala bagian belakangnya.
Baca juga: "Alat Sakola ge Seep" Pilu Pedagang Sempol di Garut Rumahnya Terbakar, Tahu dari Orang saat Jualan
"Keadaan hari ini tgl 26 Agustus 2024, masih belum sadarkan diri setelah di op, karena ada pendarahan di kepala bagian belakangnya. Minta doanya ya temen2," sambungnya.
Vadella pun meminta tolong yang memiliki CCTV saat kejadian untuk menghubunginya.
"Dan aku minta tolong buat yang punya cctv FO pasupati Bandung tanggal 24 agustus 2024 pukul 11.20 malam bisa hubungin aku ya," katanya.
Ia juga mendapatkan informasi dari saksi saat kejadian yaitu akun TikTok @natadecoco.
Dzaky yang merupakan mahasiswa Universitas Padajajaran itu dikabarkan akan segera wisuda bersama kembarannnya.
Belum sadar
Di sisi lain, Naufal mengatakan bahwa saudara kembarnya belum sadarkan diri.
Ia mengunggah foto masa kecilnya dengan Dzaky melalui akun Instagramnya.
"Makasi banyak buat temen-temen yang udah doain Dzaky, maaf blm bisa aku jawab satu-satu, doain Dzaky cepet sadar dan balik kesemula ya temen-temen," tulis Naufal melalui Instagram Story.
Ia juga memberikan semangat untuk saudara kembarnya tersebut.
"Ayo jek!! banyak mimpi yg harus kit akejar, aku kangen banget jek," sambungnya.
Baca berita Tribun Jabar lainnya di GoogleNews.
#Lokal Viral
berita viral
pengusaha muda
Burger Chill
kecelakaan
Flyover Pasupati
Kota Bandung
Dzaky Muhammad Abdullah Rahim
ninja
Lokal Viral
| Dedi Mulyadi Bantu Zacky Korban Fitnah Tabrak Bocah di Bandung, Ultimatum Pemfitnah |
|
|---|
| Viral, Pria di Banyumas Meninggal Dunia Usai Azani dan Gotong Keranda Jenazah Ibunya ke Makam |
|
|---|
| Sosok Haji Duriyanto, Kakek Viral Nikahi Gadis 19 Tahun, Mahar Mobil Mewah, Pengusaha Asal Jepara |
|
|---|
| Viral, Siswa Bersikap Tak Sopan saat Ditegur Guru karena Sering Bolos Sekolah |
|
|---|
| Nasib Mujur Pemuda yang Dituduh Menabrak Bocah di Bandung, Kini Dibantu Dedi Mulyadi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Pengusaha-muda-kecelakaan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.