Berita Viral
Viral Syarat Rekrutmen PT KAI Tuai Kritik Warganet, Disebut Pakai Standar Tinggi,Ini Kata Management
Media sosial tengah ramai memperbincangakan rekrutmen PT Kereta Api Indonesia (KAI).
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
TRIBUNJABAR.ID - Media sosial tengah ramai memperbincangakan rekrutmen PT Kereta Api Indonesia (KAI).
Diketahui, PT KAI tengah membuka lowongan pekerjaan untuk posisi Management Trainee, mulai Rabu (17/4/2024) hingga Senin (22/4/2024).
Dalam rekrutmen tersebut, setidaknya ada 21 posisi yang dibuka untuk lulusan sarjana.
Baca juga: Viral Ratusan Orang Jadi Korban Penipuan Beasiswa S3 di Filipina, Pelaku: Uangnya Saya Pakai Trading
Pendaftaran lowongan kerja KAI 2024 ini pun bisa dikaukan secara online melalui https://e-recruitment.kai.id/.
Meski begitu, lowongan kerja KAI menuai kritik dari warganet di media sosial X.
Banyak warganet yang mengeluhkan persyaratan rekrutmen PT KAI yang dinilai berstandar tinggi.
Seperti tinggi badan minimal 160 cm untuk pria dan 155 cm untuk wanita, nilai IPK minimal 3,5, dan kemampuan Bahasa Inggris yang ditunjukkan dengan sertifikasi TOEFL dan TOEIC dengan skor minimal 500.
"Sejak 2011-an, tiap KAI membuka rekrutmen pegawai selalu minta standar tinggi, jarang atau bahkan gak pernah ngasih kesempatan buat kaum standar menengah, seperti kampus akreditasi B, atau yang punya IPK antara 3.20-4.00, standar TOEFLnya juga terlalu tinggi," ungkap @txttransportasi.
"Liat syarat pt sepur langsung insecure saya," tulis @worksfess.
Lalu, mengapat PT KAI menerapkan syarat yang cukup tinggi pada rekrutmen Management Trainee 2024 ini?
PT KAI beri penjelasan
Vice President (VP) Public Relation KAI, Joni Martinus mengatakan, persyaratan rekrutmen Management Trainee PT KAI 2024 telah selesai dengan ketentuan yang berlaku.
Ia mengatakan, persyaratan tinggi badan minimal diterapkan sebagamana batas yang ditetapkan badan sertifikasi Direktorat Jenderal Perkeretaapian (Ditjenka) Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
"KAI mengikuti batas tinggi badan sertifikasi Ditjenka Kemenhub untuk masinis. Artinya dipersiapkan jika ada kebutuhan rotasi formasi pekerjaan dari pekerja lain menjadi pekerja kru KA," jelas Joni Kamis (18/4/2024), dikutip dari Kompas.com.
Hal itu dilakukan guna kesinambungan perusahaan tetap berlangsung.
| Viral, Istri Kades di Bogor Viral Pamer Uang Sesumbar Ngaku Bisa Beli Polisi, Terungkap Sosoknya |
|
|---|
| Ibu Zulfa Siswi Garut yang Viral Ingin Majukan Usaha tapi Tak Punya Modal, Perlu Rp 100 Ribu Saja |
|
|---|
| Viral, Tiktoker Jadi Korban Catcalling Polisi di Jakarta, Pelaku Diperiksa Terancam Dihukum Propam |
|
|---|
| Viral Penemuan Mayat Pria Asal Bandung di Rumah Penuh Sampah di Pati, 8 Tahun Tak Keluar Rumah |
|
|---|
| Sosok Zulfa, Siswi MTs di Karangpawitan Garut yang Viral Asuh Adik Sambil Berjualan di Sekolah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/persyaratan-loker-kai-viral.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.