Jelang HUT ke-128, BRI BO Kuningan Bersama Warga Bersihkan Sungai dan Menanam Pohon
BRI juga melaksanakan edukasi tentang pentingnya mengolah sampah hingga penanaman pohon di sekitar sungai yakni dengan menanam sekitar 60 pohon
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Bank Rakyat Indonesia (BRI) pada tanggal 16 Desember 2023 akan memperingati HUT ke-128. Jelang peringatan HUT kali ini, BRI mengadakan serangkaian acara ulang tahun salah satunya Program BRI Peduli "Jaga Sungai Jaga Kehidupan" dengan melakukan kerja bakti membersihkan sungai, edukasi tentang pengelolaan sampah dan BRI menanam.
Program ini juga digelar oleh BRI Branch Office Kuningan Regional Office Bandung dengan melakukan kerja bakti membersihkan Sungai Surakatiga yang berada di Jalan Pengairan Desa Ancaran, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Dalam pelaksanaan program ini, BRI bekerjasama dengan BKS Cabang Bandung, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kuningan, Camat dan kepala desa serta melibatkan pula warga yang ada di lingkup RT dan RW setempat.
Tak hanya itu, dalam pelaksanaan program ini juga melibatkan penggiat lingkungan di Kabupaten Kuningan serta pengelola Bank Sampah di kabupaten ini.
Program kerja bakti bersih-bersih sungai pada hari Sabtu, 09 Desember 2023 tersebut berhasil mengangkat sampah organik sekitar 1.080kg dan sampah anorganik sekitar 162kg yang langsung disalurkan kepada Bank Sampah di Kabupaten Kuningan.
Selain membersihkan sungai, BRI juga melaksanakan edukasi tentang pentingnya mengolah sampah hingga penanaman pohon di sekitar sungai yakni dengan menanam sekitar 60 pohon atau tanaman tabebuya.
Agar lingkungan terlihat indah dan asri, dilakukan juga pembuatan vertikal garden yang diisi sekitar ratusan pot tanaman hias.
Tak hanya itu, BRI juga memberikan bantuan sarana dan prasaran kebersihan seperti tempat sampah, sepatu boot, sarung tangan, sapu, cangkul, parang, sekop, garuk dan alat kebersihan lainnya dengan harapan adanya bantuan alat kebersihan ini dapat dimanfaatkan warga untuk dapat membersihkan sungai dan lingkungan sekitarnya termasuk merawat tanaman secara berkelanjutan.
Program BRI Peduli Jaga Sungai Jaga Kehidupan dan BRI menanam merupakan wujud kepedulian lingkungan dengan harapan kegiatan ini dapat berkesinambungan dan juga makin mendekatkan BRI dengan masyarakat.
Karena pelayanan BRI kepada masyarakat tidak hanya melalui aktivitas perbankan saja, melainkan pula melalui pelaksanaan tanggung jawab sosial kemasyarakatan salah satunya dengan kegiatan membersihkan sungai dan menanam pohon.
Bank Rakyat Indonesia
HUT BRI Ke-128
BRI Branch Office Kuningan Regional Office Bandung
hut bri
Program BRI Peduli
BRI
Tribunjabar.id
| Bandung Fair 2025 Ruang Promosi Efektif Bagi Sektor UMKM dan Jadi Bukti Kota Kreatif |
|
|---|
| Hati-hati, Tas Sekolah Terlalu Berat Bisa Sebabkan Skoliosis pada Anak |
|
|---|
| Besok KDM dan Menteri PKP Hadiri Medal Gapura Ekosistem Budaya Kasumedangan |
|
|---|
| Dukung Pertumbuhan Ekonomi dan Perkuat Layanan, Hana Bank Relokasi Kantor Cabang Bandung |
|
|---|
| Ayi Sahrul Hamzah Beri Pendidikan Demokrasi di SMK 6 Muhammadiyah Leuwiliang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/bri1312.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.