Berita Viral
Viral Video Istri Pria yang Ngaku TNI Pukul Sopir Ambulans, Diduga Tak Terima Diberi Klakson
Sebuah video memperlihatkan momen seorang istri dari pria yang mengaku anggota TNI memukul sopir ambulans beredar viral di media sosial.
Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
TRIBUNJABAR.ID - Sebuah video memperlihatkan momen seorang istri dari pria yang mengaku anggota TNI memukul sopir ambulans beredar viral di media sosial.
Peristiwa tersebut terjadi di kawasan Matraman, Jakarta Timur, pada Senin (20/11/2023), sekitar pukul 13.16 WIB.
Salah satu akun yang membagikan videonya yaitu @lensa_berita_jakarta di Instagram.
Video tersebut nampak diambil dari rekaman dashcam mobil ambulans.
Berdasarkan kronologi yang diceritakan pada keterangan unggahan, peristiwa itu bermula dari kedua pengendara yang melintas di jalur cepat.
Ambulans awalnya berjalan di jalur biasa yang padat dengan kecepatan kurang lebih 10 km/jam.
Kemudian, ada pengendara motor dengan penumpang membawa bayi dan tidak memakai helm.
Pengendara motor itu melaju dari sisi kiri dan menyalip laju ambulans.
Hal itu membuat sopir ambulans harus menginjak rem secara mendadak dan membunyikan klakson.
Baca juga: Viral Sejoli di Depok Diduga Coba Lakukan Penipuan, Beli Laptop Pakai Bukti Transfer Palsu
Pengendara motor itu pun melaju lambat dan memepet ambulans tersebut.
Sang sopir ambulans pun menanyakan alasan sang pengendara motor melambatkan lajunya.
"Kru ambulans membuka kaca dan menanyakan, 'Kenapa bang, kenapa?'. Pengendara motor bilang, 'Di depan ya'. Kru (bilang), 'Iya kita ke kantor polisi di depan'" kata akun tersebut menggenapi keterangan unggahan video.
Dipukul istri diduga oknum TNI
Sesampainya di kantor polisi, sopir pun langsung memarkirkan ambulansnya dan turun dari mobil untuk bertemu dengan pengendara motor.
Di tengah terjadi percekcokan, sopir ambulansa itu mendapatkan tindak kekerasan dari penumpang motor.
| Ibu Zulfa Siswi Garut yang Viral Ingin Majukan Usaha tapi Tak Punya Modal, Perlu Rp 100 Ribu Saja |
|
|---|
| Viral, Tiktoker Jadi Korban Catcalling Polisi di Jakarta, Pelaku Diperiksa Terancam Dihukum Propam |
|
|---|
| Viral Penemuan Mayat Pria Asal Bandung di Rumah Penuh Sampah di Pati, 8 Tahun Tak Keluar Rumah |
|
|---|
| Sosok Zulfa, Siswi MTs di Karangpawitan Garut yang Viral Asuh Adik Sambil Berjualan di Sekolah |
|
|---|
| Viral Video Kakek Pengemis di Jambi Kepergok Turun dari Mobil Lalu Minta-minta di Lampu Merah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Istri-anggota-TNI-memukul-kru-ambulans.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.