Kabar Seleb
Momen Kocak Desta Duduk di Samping Jokowi saat Naik LRT, Sang Host Kondang Minta Maaf ke Presiden
Host kondang Desta membagikan momen kocak saat mendampingi Presiden Jokowi menjajal LRT.
Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
Jokowi Jajal LRT dari Stasiun Harjamukti ke Dukuh Atas
Presiden menjajal LRT didampingi Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Presiden Jokowi memboyong 30 influencer dalam menjajal LRT tersebut mulai dari Olga Lydia hingga Ulin Yusron.
Sejumlah stasiun yang dilalui yakni Stasiun Harjamukti, Ciracas, Kampung Rambutan, TMII, Cawang, Ciliwung, Cikoko, Pancoran, Kuningan, Rasuna Said, Setiabudi berakhir di Dukuh Atas.
LRT yang diuji coba tersebut berhenti di setiap stasiun yang dilalui.
Presiden sempat meninjau sejumlah fasilitas yang ada di stasiun tersebut.
Baca juga: Begini Komentar Jokowi Mengenai Diskon Gede-gedean MA untuk Ferdy Sambo Cs
Adapun mengenai peluncurannya, Presiden Jokowi mengatakan akan berlangsung pada 26 Agustus mendatang.
"Kemungkinan InsyaAllah 26 Agustus," kata Jokowi usai menjajal LRT dari Stasiun Jatimulya Bekasi ke Stasiun Dukuh Atas, Jakarta, Kamis (10/8/2023) dikutip dari Tribunnews.
Presiden mengaku menjajal kembali LRT untuk melihat perbaikan proyek tersebut. Sebab dalam uji coba sebelumnya, masih ada beberapa kekurangan yang harus diperbaiki.
"Ingin melihat lagi dan coba lagi LRT kita, kemarin kan ada perlu penyesuaian di sistem, saya lihat sekarang ini tadi saya cek di beberapa stasiun sudah pas," katanya.
"Jadi dicek sekali lagi bagus, akhir bulan insyaallah sudah dioperasikan," sambungnya.
Dalam beberapa kali uji coba yang dilakukan, Presiden Jokowi menekankan bahwa faktor keamanan dan keselamatan harus menjadi yang utama.
"Dan yang paling penting diutamakan keamanan dan keselamatan," pungkasnya.
Baca berita Tribunjabar.id lainnya di Google News.
| Raisa dan Hamish Daud Tak Singgung Penyebab Cerai, Kuasa Hukum Singgung yang Tersakiti |
|
|---|
| Isi Permintaan Maaf Selebgram Jule Soal Isu Selingkuhi Suami, Istri Na Daehoon Ungkap Penyesalan |
|
|---|
| Kondisi Terkini Ammar Zoni yang Mendekam di Nusakambangan, Kuasa Hukum Sebut Sulit Ditemui |
|
|---|
| Raisa dan Hamish Daud Resmi Proses Cerai, Minta Ruang Privasi Dihormati Demi Sang Buah Hati |
|
|---|
| Kabar Terbaru Raisa di Tengah Perceraiannya dengan Hamish Daud, Ternyata Juga Hadapi Cobaan Lain |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Presenter-Desta-mendampingi-Presiden-Jokowi-menjajal-LRT.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.