Jenis Katarak, Bahaya dan Cara Mengatasinya

TRIBUNJABAR.ID, Katarak memiliki berbagai jenis yang dapat terjadi. Jenis katarak ini dikategorikan berdasarkan letak katarak, atau bisa juga berdasar

Istimewa
Jenis Katarak 

TRIBUNJABAR.ID, Katarak memiliki berbagai jenis yang dapat terjadi. Jenis katarak ini dikategorikan berdasarkan letak katarak, atau bisa juga berdasarkan bagaimana katarak berkembang pada mata penderita.

Pada dasarnya, jenis katarak memiliki satu kesamaan yaitu, mengeruhnya lensa mata yang bisa menyebabkan gangguan penglihatan. 

Biasanya katarak terjadi pada orang yang berusia lanjut karena proses penuaan. Tapi, tidak menutup kemungkinan yang muda, bahkan sejak lahir juga dapat terkena katarak.

Penting untuk anda mengetahui jenis-jenis katarak agar anda bisa mengantisipasi kondisi ini. Jadi, apa saja jenis-jenis katarak? Cari tahu jawabannya di artikel ini.

Katarak nuklear

Katarak nuklear adalah jenis katarak yang bentuknya ada di bagian tengah lensa. Jenis katarak inilah yang paling sering ditemui pada penderita yang sudah lansia. 

Bagi lansia yang memiliki rabun dekat, gejala awal katarak nuklir bisa terjadi berupa perbaikan penglihatan. 

Hal ini disebabkan karena munculnya katarak menciptakan efek rabun jauh yang menetralkan rabun dekatnya.

Sedangkan bagi lansia yang penglihatannya baik, katarak menyebabkan rabun jauh yang mengakibatkan penglihatan menjadi kabur. 

Seiring waktu, lensa akan mengeras, berubah menjadi warna kuning pekat kecoklatan, serta membuat penderita semakin susah melihat dan membedakan warna.

Katarak Juvenil

Katarak juvenil ini adalah salah satu jenis katarak yang biasa diderita oleh remaja yang berusia di atas 1 tahun sampai 23 tahun.

Katarak jenis ini biasa terjadi pada setiap 1 dalam 2000 kelahiran hidup. Umumnya diakibatkan karena gangguan perkembangan normal lensa.

Katarak traumatik

Jenis katarak ini berbeda dengan jenis katarak lain, karena penyebab katarak ini asalnya dari luar, yaitu luka serius pada mata yang diakibatkan oleh pukulan atau benda tajam.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved