Longsor di Ciamis

Longsor di Ciamis, Rumahnya Diterjang Dinding Ambruk, Jajat Sekeluarga Mengungsi

Longsor di Ciamis menyebabkan dinding samping ruang depan rumah Jajat Sudrajat (47) di Dusun Pasir Tamiang Landeuh RT 02/05, Desa Pasir Tamiang.

Penulis: Andri M Dani | Editor: Januar Pribadi Hamel
Dok Camat Cihaurbeuti/Edi Yulianto
Dinding ruang depan (ruang tamu) rumah Jajat (47) di Dusun Pasir Tamiang Landeuh RT 02 RW 05 Desa Pasir Tamiang Cihaurbeuti jebol dihantam tembok penahan tebing (TPT) yang runtuh diguyur hujan lebat Rabu (5/4) pukul 18.30 petang. Camat Cihaurbeuti H Edi Yulianto Kamis (6/4) sempat mengecek lokasi rumah Jajat yang tertimpa runtuhan TPT tersebut (foto/Dok Camat Cihaurbeuti/Edi Yulianto) 

TRIBUNJABAR.ID,CIAMIS - Longsor di Ciamis menyebabkan dinding samping ruang depan rumah Jajat Sudrajat (47) di Dusun Pasir Tamiang Landeuh RT 02/05, Desa Pasir Tamiang, Cihaurbeuti jebol diterjang dinding penahan tebing yang runtuh saat hujan lebat Rabu (5/4) sekitar pukul 18.30 malam.

Runtuhnya dinding yang menimpa rumah Jajat tersebut adalah salah satu dari tiga kejadian longsor yang menimpa Dusun Pasir Tamiang Landeuh terdampak hujan ekstrem yang melanda Ciamis sejak Rabu (5/4) sore sampai Kamis (6/4) dinihari.

Menurut Kasipem Desa Pasir Tamiang, Fajar Asifa, TPT setinggi 2 meter yang berada di samping rumah Jajatdiduga tidak kuat menahan gelontoran air hujan sehingga jebol.

“Tembok tebing itu jebol sepanjang 4 meter. Menghantam dinding samping ruang tamu rumah korban. Waktu kejadiannya sekitar pukul 18.30 kemarin usai waktu berbuka,” ujar Fajar Asifa kepada Tribun Kamis (6/4).

Baca juga: Longsor di Ciamis, Jalan Desa di Pasir Tamiang Sempat Tertutup, 3 Rumah Warga Terancam

Waktu kejadian Jajat bersama istri beserta anaknya yang masih duduk di SD sedang berbuka di ruang tengah. Tiba-tiba bagian depan rumahnya berguncang dihantam runtuh tembok penahan tebing.

“Runtuh tembok penahan tebing itu sampai masuk ke dalam ruang tamu,” kataya.

Setelah usai salat tarawih ungkap Fajar, warga bergotong royong menyingkirkan puing-puing tembok yang runtuh. Baik tembok TPT maupun tembok dinding ruan tamu rumah Jajat yang jebol.

“Tadi malam juga warga langsung gotong royong membersihkan puing-puing longsor yang menumpuk di ruang tamu rumah korban,” ujar Fajar.

Akses jalan desa yang menghubungkan Desa Pasir Tamiang dan Desa Padamulya Cihaurbeuti di Blok Lamping Dusun Pasir Tamiang Landeuh Rt 02 RW 05 ini sempat tertutup longsor tebing Rabu (5/4) pukul 18.30 malam. Setelah sebagian timbunan longsor disingkirkan warga, akses jalan desa tersebut sudah bisa kembali dilewati mobil Kamis (6/4) siang (foto/Dok Kasipem Pasir Tamiang/Fajar Asifa)
Akses jalan desa yang menghubungkan Desa Pasir Tamiang dan Desa Padamulya Cihaurbeuti di Blok Lamping Dusun Pasir Tamiang Landeuh Rt 02 RW 05 ini sempat tertutup longsor tebing Rabu (5/4) pukul 18.30 malam. Setelah sebagian timbunan longsor disingkirkan warga, akses jalan desa tersebut sudah bisa kembali dilewati mobil Kamis (6/4) siang (foto/Dok Kasipem Pasir Tamiang/Fajar Asifa) (Dok Kasipem Pasir Tamiang/Fajar Asifa)

Meski puing-puing longsor sudah disingkirkan, Jajat berserta istri dan seorang anaknya tetap dievakuasi ke rumah orang tuanya yang berada di RT yang sama.

“Jajat sekeluarga tetap mengungsi. Karena kondisi rumah dikhawatirkan terancam ambruk. Beberapa bagian dinding bagian ruang lainnya di rumah korban retak-retak,” katanya.

Longsor TPT yang menimpa ruang tamu rumah Jajat Rabu (5/4) malam tersebut menyisakan retakan di sejumlah titik dalam rumah korban.

Khawatir terjadi bencana susulan, khawatir rumahnya ambruk, Jajat sekeluar memilih mengungsi ke rumah orang tuanya di kampung yang sama.

“Kondisi rumahnya ada beberapa titik retakan akibat kejadian tadi malam. Sekarang Jajat sekeluarga terpaksa menungsi ke rumah orangtuanya,” imbuh Fajar.

Tiga rumah warga di Panawangan Ciamis  terdampak hujan ekstrim Sabtu (1/4) sore hingga malam (foto /Dok FK Tagana Ciamis)
Tiga rumah warga di Panawangan Ciamis terdampak hujan ekstrim Sabtu (1/4) sore hingga malam (foto /Dok FK Tagana Ciamis) (Dok FK Tagana Ciamis))

Dampak hujan ekstrem yang melanda Ciamis Rabu (5/4) sore sampai malam telah menimbulkan longsor secaar sporadis di tiga lokasi di Dusun Pasir Tamiang Landeuh.

Selain TPT ambruk yang menimpa rumah Jajat (47) di RT 02 RW 05, juga terjadi longsor tebing setinggi 3 meter sepanjang 24 meter yang runtuh menutup jalan desa yang menghubungkan Desa Pasir Tamiang dengan Desa Pada Mulya di Blok Lamping.

Berikut longsor tebing setinggi 7 meter sepanjang 15 meter yang menimbun sebagian alur Sungai Cijoho (anak Sungai Citanduy). (andri m dani)

Artikel Longsor di Ciamis lainnya bisa disimak di GoogleNews.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved