Uu Ruzhanul Ulum Optimistis Bendungan Sadawarna Bisa Sejahterakan Masyarakat Subang

Selama  tujuh presiden berlalu belum pernah dibangun dan baru bisa dibangun di massa kepemimpinan Pak Jokowi

Penulis: Ahya Nurdin | Editor: Adityas Annas Azhari
Tribun Jabar/Ahya Nurdin
Pembangunan Bendungan Sadawarna, Subang, Kamis(1/12/2022) 

TRIBUNJABAR.ID, SUBANG - Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum bersama Bupati Subang Ruhimat, ditemani pihak BBWS Citarum dan Bapeda Jabar, menghadiri kegiatan Impounding atau pengisian air Bendungan Sadawarna, di Desa Sadawarna, Kecamatan Cibogo, Kabupaten Subang, Kamis(1/12/2022).

Menurut Wagub Jabar, UU Ruzhanul Uluum, keberadaan Bendungan Sadawarna sangat bermanfaat bagi warga 3 Kabupaten yakni Subang, Sumedang, dan Indramayu.

" Oleh karena itu atas nama pemerintah provinsi Jawa Barat, saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Jokowi sebagai presiden kita, yang telah membangun Jawa Barat khususnya dalam bidang bendungan yang sangat luar biasa dan sangat bermanfaat bagi masyarakat," ujar UU Ruzhanul Uluum, di sela-sela melihat pengisian air Bendungan Sadawarna, Kamis(1/12/2022)

Wagub Jabar UU Ruzhanul Ulum, saat melakukan Impounding di Bendungan Sadawarna, Subang, Kamis(1/12/2022)
Wagub Jabar UU Ruzhanul Ulum, saat melakukan Impounding di Bendungan Sadawarna, Subang, Kamis(1/12/2022) (Tribun Jabar/Ahya Nurdin)

UU juga mengaku, sebelum Bendungan Sadawarna, ada waduk Jatigede Majalengka yang sudah lebih dulu dibangun di masa pemerintahan Joko Widodo.

" Waduk Jatigede, yang direncanakan dari zaman Belanda katanya menurut cerita. Selama  tujuh presiden berlalu belum pernah dibangun dan baru bisa dibangun di massa kepemimpinan Pak Jokowi," katanya.

Baca juga: Begini Manfaat Bendungan Sadawarna di Subang, Pembangunannya Sudah 50 Persen

UU Ruzhanul Uluum, menegaskan, berkat adanya Waduk Jatigede,  alhamdulillah di Kabupaten Cirebon Pak Bupati-nya bilang sama saya Pak Uu, biasa di sini cuma satu kali panen sekarang dua kali satu tahun bahkan sampai tiga kali gara-gara ada waduk Jatigede.

"Sangat luar biasa manfaat bendungan dan waduk ini, jadi tidak tertutup kemungkinan sawah-sawah yang ada di Subang, Sumedang dan Indramayu, yang mayoritas sawah tadah hujan(bergantung pada hujan), dengan adanya Bendungan Sadawarna ini mudah-mudahan bukan hanya satu kali tapi seperti Kabupaten Cirebon tiga kali tanam per tahun," ungkapnya.

Baca juga: Bisa Jadi Pilihan Agrowisata, Bendungan Sadawarna yang Instagramable, Bisa Juga Belajar Ternak Lebah

Dikatakan Uu Ruzhanul Uluum,  dengan dibangun danau ataupun Bendungan Sadawarna ini akan memiliki multi manfaat efek domino yang sangat luar biasa di samping pertanian tapi juga nanti ada pariwisatanya, juga ada hal-hal yang lain yang tujuannya tidak lain adalah untuk meningkatkan kesejahteraan  masyarakat Jawa Barat.

" Ke depan pembangunan Bendungan Sadawarna harus dilanjutkan dengan pembangunan irigasi-irigasi skala kecil di persawahan sesuai dengan tingkatannya dan tidak menutup kemungkinan Pemprov Jawa Barat pun bisa membantu membangun irigasi supaya air bisa mengalir pesawahan," tuturnya.

Baca juga: Bendungan Sadawarna di Subang Segera Rampung, Mengairi Sawah 4.500 Hektare dan Reduksi Banjir

Selain itu, Pembangunan Bendungan Sadawarna ini harus berwawasan lingkungan artinya pembangunan Bendungan ini jelas bukan hanya berwawasan lingkungan tetapi juga bermanfaat untuk lingkungan, air bisa bertahan bila di saat hujan supaya tidak banjir, di saat kemarau masyarakat masih tetap bisa mengairi sawah.

"Pembangunan Bendungan Sadawarna ini sangat banyak bermanfaat untuk masyarakat oleh karena itu saya berharap Bupati mari kita sama-sama menjaga Bendungan ini membangunnya berat dengan biaya Rp.3 triliun APBN di gelontarkan oleh pemerintah pusat. Oleh karena itu membangun susah dan sulit, kenapa tidak kita sama-sama menjaga dan memeliharanya," ucapnya

Wagub Jabar UU Ruzhanul Ulum, saat melakukan Impounding di Bendungan Sadawarna, Subang, Kamis(1/12/2022)
Wagub Jabar UU Ruzhanul Ulum, saat melakukan Impounding di Bendungan Sadawarna, Subang, Kamis(1/12/2022) (Tribun Jabar/Ahya Nurdin)

Wagub Jabar juga meminta kepada masyarakat untuk memelihara Bendungan Sadawarna ini, jangan buang sampah sembarangan kalau bisa mungkin nanti ditambah dengan menanam pohon di sekitarnya.

" Mudah-mudahan ke depan masyarakat bisa merasakan kebahagiaan dengan adanya Bendungan Sadawarna ini, karena kedepan Bendungan ini akan jadi tempat wisata, dan pembangkit listrik, serta bisa digunakan untuk kegiatan budidaya ikan, sehingga bisa bermanfaat dan barokah menuju Jabar juara lahir dan batin menuju Indonesia maju,"ujarnya. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved