Wali Kota Bandung Meninggal
BREAKING NEWS, INNALILLAHI Wali Kota Bandung Oded M Danial Meninggal Saat Akan Khatib Salat Jumat
Oded M Danial dipanggil untuk menjadi imam khatib salat Jumat, namun baru beberapa langkah menuju mimbar dia terjatuh.
Penulis: Tiah SM | Editor: Tarsisius Sutomonaio
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG- Innalillahi Wainnailaihi Rojiun. Berita duka, Wali Kota Bandung Oded M Danial, meninggal dunia, Jumat (10/11/2021).
Mang Oded, demikian dia akrab disapa, meninggal dunia saat hendak naik mimbar menjadi khatib salat Jumat di Masjid Mujahidin, Jalan Sancang, Kota Bandung.
Informasi yang didapatkan Tribunjabar.id, Oded M Danial dipanggil untuk menjadi imam khatib salat Jumat, namun baru beberapa langkah menuju mimbar dia terjatuh.
Oded lalu dilarikan ke Rumah Sakit Muhammadiyah Kota Bandung.
Namun, Oded sudah meninggal dunia.
Jenazah Oded kini masih berada di Rumah Sakit Muhammadiyah Bandung.
Direktur RS Muhammadiyah, Kautsar Boesoirie, turut berbela sungkawa sedalam-dalamnya atas berpulang Mang Oded.
"Tadi beliau datang kemari dengan ambulans sudah terpasang oksigen pukul 11.45. Ketika diperiksa nadinya sudah tidak terada dan pupil matanya melebar," ujar Kautsar saat ditemui di RS Muhammadiyah.
Kautsar mengatakan, dari hal tersebut menjadi tanda bahwa Oded dipastikan meninggal dunia.
Meskipun sudah menunjukkan tanda meninggal dunia, namun pihak RS Muhammadiyah tetap melakukan upaya.
"Sempat resturisasi 5 siklus dan tidak ada respons, kita nyatakan meninggal dunia pukul 11.55," ujarnya.
Untuk penanganan lebih lanjut, almarhum pun diserahkan kepada pihak keluarga.
Sosok Wali Kota Bandung Oded M Danial
Dikutip dari situs Humas Pemkot Bandung, Mang Oded lahir dan tumbuh besar di Kota Tasikmalaya. Dia lahir pada 15 November 1962.
Di Kota Tasikmalaya pula, dia menyelesaikan pendidikan di SD Lengkong (1969-1975) ST Negeri 1 Tasikmalaya (1975-1978), STM Negeri Tasikmalaya 1978-1982. Kemudian, dia melanjutkan pendidikan di Unpas pada 2014-2017.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/wali-kota-bandung-oded-m-danial-di-balai-kota-2.jpg)