Kekasih Amalia Ungkap Sempat Mimpi Kirim Pesan Chat dan Langsung Di-read, 'Serasa Dia Masih Hidup'
Dicky Ramdani (24), kekasih Amalia Mustika Ratu (23), salah satu korban perampasan nyawa di Subang, sempat memimpikan dan merasa Amalia masih hidup.
Penulis: Dwiky Maulana Vellayati | Editor: Hermawan Aksan
Laporan Kontributor Tribunjabar.id Subang, Dwiky Maulana Vellayati
TRIBUNJABAR.ID, SUBANG - Dicky Ramdani (24), kekasih Amalia Mustika Ratu (23), salah satu korban perampasan nyawa di Kabupaten Subang, sempat memimpikan Amalia dan merasa bahwa Amalia masih berada di dunia.
"Sekitar minggu-minggu awal terutama saya sering memimpikan dia, seakan-akan Amalia itu masih hidup aja, belum meninggal," ucap Dicky di Subang, Selasa (28/9/2021).
Bahkan, dalam mimpinya tersebut, kata Dicky, ia menjelaskan bahwa ia mengirim pesan kepada Amalia dan pesan tersebut dibaca langsung oleh Amalia.
"Terus yang paling seringnya itu kayak saya mengirimkan pesan ke almarhumah dan di situ langsung kayak di-read juga. Ya cuma gitu doang sih kalo mimpi," katanya.
Baca juga: Saling Tuduh Menuduh dalam Kasus Subang, Yoris Klarifikasi: Kita Berpegang Asas Praduga Tak Bersalah
Dicky memang mengaku masih sangat merindukan sosok Amalia yang bersifat sangat manja tersebut.
"Jelas banget, secara garis seakan-akan bahwa Amalia itu masih hidup."
"Yang paling diingat itu waktu zaman kuliah, soalnya kan intens ketemunya, apalagi waktu di motor berdua sering bercanda, terus sifat manjanya itu yang terus diingat sama saya," ujarnya.
Setelah 40 hari lebih kasus kematian dari Tuti Suhartini (55) serta anaknya, Amalia Mustika Ratu, sampai dengan saat ini masih menjadi misteri siapa pelakunya.
Pihak kepolisian masih terus berusaha untuk memecahkan teka-teki kasus yang sudah menjadi sorotan publik ini.
Dicky memang salah satu orang yang merasakan kesedihan ditinggal Amalia untuk selamanya.
Baca juga: Sosok Dicky Pacar Amalia Kasus Subang Muncul, Rindu Manja Pacarnya yang Mati Tragis
Sosok Dicky dalam kasus Subang ini sempat dicurigai gara-gara menghapus foto-foto Amalia di akun Instagramnya.
Padahal, akun Amalia memang juga digunakan Dicky di ponselnya.
Sebagai pacar Amalia, ia pun mengaku tak pernah menyangka Amel direnggut nyawanya.
Bahkan Dicky lah juga orang yang terakhir berkomunikasi dengan Amalia sebelum dini hari Amalia dirajapati.
Kini, Dicky muncul dan mengenang perjalanan cinta dengan Amalia Mustika Ratu.
Dicky mengaku mengenal Amalia sejak Amalia awal masuk kampus pada 2015.
Diakui Dicky saat itu ia hanya baru mengenal satu sama lain saja.
Mereka berada di fakultas dan prodi yang sama Manajemen Bisnis. Hanya saja, Amalia adik kelasnya.
Dicky menceritakan, ia mulai dekat dan resmi berpacaran dengan Amalia pada 2017.
Artinya, sudah 4 tahun ia dan Amalia menjalani hubungan.
Selama mengenal Amalia, sosok Amalia di matanya adalah pacar yang baik.
Menurutnya, Amalia tidak pernah menuntut apa pun darinya.
Saat ia susah, Amalia pun kata Dicky tak pernah perhitungan masalah bayar-membayar.
Kemudian Dicky mengenang sosok Amalia yang paling dirindukannya adalah sifatnya yang manja.
“Manjanya itu sih yang paling ngangenin, soalnya bungsu juga kan,” ungkap Dicky.
Diakui Dicky, dia dan Amalia memang sudah membicarakan menikah.
Namun, kata Dicky hal itu baru rencana dan belum disampaikan kepada keluarga masing-masing.
“Iya, sempatlah ada omongan, ‘yang nanti pengen nikah, tapi belum pengen sekarang',” ucap Dicky mengikuti omongan Amalia.
Baca juga: Benda Milik Amalia Terjatuh, Ditemukan Lokasi Ini, Korban Kasus Subang Diseret dari Pintu Belakang
Dicky mengatakan Amalia tidak terburu-buru untuk menikah karena ingin menikmati masa muda terlebih dahulu.
Selain itu, kata Dicky, Amalia masih memiliki pertimbangan sulit meninggalkan sang ibu, Tuti, jika ia kelak menikah.
Amalia tidak ingin pergi meninggalkan ibunya, Tuti.
Namun Amalia meminta agar kelak rencana pernikahannya dengan Dicky setelah Amalia berusia 25 tahun.
Dicky pun mengaku saat itu dirinya tak memaksa dan bahkan saling berkomitmen satu sama lain.
Hingga muncul inistiatif sambil menunggu waktu dirinya dan Amel menabung untuk menikah.
Setelah obrolan itu, diakui Dicky ia dan Amel pun sudah mulai menabung.
Dicky pun mendapat cerita dari kerabat Amalia bahwa pacarnya itu sudah membuat tabungan khususnya tersebut untuk menikah.
“Menabung juga udah mulai, tadi diceritain sama tetehnya juga sampe Amel udah bikin tabungan sendiri khusus buat nikah,” ujarnya.
Baca juga: Beda Pernyataan Yosef dan Yoris Soal Pengelolaan Yayasan, Amalia Punya Peran Penting untuk Yosef
Dicky kembali mengenang sesaat kejadian ia mengaku tak merasakan firasat apa pun di hatinya.
Namun ia mengaku mulai menyadari tanda-tanda kepergian pacarnya itu dari empat hari sebelum Amalia menjadi korban perampasan nyawa di Subang tersebut.
Dicky menceritakan hari Sabtu sebelum tragedi Rabu (18/9/2021) Amalia melakukan hal yang jarang dilakukan.
Pada hari sabtu itu Amalia sempat melakukan komunikasi video call.
Padahal kata Dicky, video call jarang dilakukan Amalia sebelumnya.
Lantas, Dicky menceritakan Amalia melakukan panggilan video call pada siang hari.
Saat itu, Amel video call untuk memperlihatkan aktivitasnya sedang belajar mobil.
“Itu tuh beliau, almarhumah itu video call di Ciater Highland Resort lagi belajar mobi, tiba-tiba nelepon,” ujarnya.
Dicky mengatakan saat itu Amalia bercerita dirinya belajar mobil seorang diri.
Sebagai pacar ia pun mengaku khawatir saat itu dan menyarankan Amalia untuk pulang.
Diketahui, Amalia baru belajar mobil karena baru memiliki mobil hadiah dari yayasan atas prestasinya itu.
Kini sosok Amalia Mustika Ratu di mata Dicky tinggal kenangan.
Kendati begitu, diakuinya hingga saat ini ia merasa masih menganggap Amalia masih belum meninggal dunia.
Kini, kasus Subang yang merampas nyawa kekasih dan ibunya Amalia sedang diselidiki, Dicky berharap kasus tersebut dapat tuntas diungkap.
Dicky secara penuh mempercayakan kasus ini kepada pihak kepolisian untuk mengungkap semuanya.
Perkembangan Kasus Subang, Polisi Sudah Minta Data HP Amalia ke Provider
Berbagai upaya telah dilakukan polisi untuk mengungkap pelaku perampasan nyawa ibu dan anak di Subang.
Kasus kematian Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23) yang ditemukan dalam bagasi mobil Alpahard, 18 Agustus 2021, masih ditelisik polisi.
Sebulan lebih kasus Subang polisi sudah mengantongi sejumlah barang bukti, termasuk jejak digital.
Satu di antara barang bukti yang harus dipecahkan polisi yaitu handphone dari korban, Amalia.
Baca juga: Konflik Keluarga di Lingkaran Kasus Subang, Hubungan Yosef dan Korban, Yoris Seret Nama Istri Muda
Sejak penemuan mayat Tuti dan Amalia, tak ada materi yang hilang di rumah korban.
Ironinya, hanya handphone dari korban Amalia yang hilang.
Demikian, dari temuan di TKP itulah polisi pun menelusuri jejak HP Amalia dan melakukan perkembangan kasus Subang tersebut.
Sebagai lanjutan dari pemeriksaan barang bukti HP Amalia yang hilang tersebut, polisi telah minta data HP Amalia ke provider.
Selain itu, sebagai dari pemeriksaan DVI jejak digital, polisi membuka blokir rekening Amalia.
Dikutip dari Kompas.TV, polisi meminta data ke pihak provider beberapa hari lalu.
Diketahui, data dari provider tersebut guna melacak jejak digitar dari nomor HP Amalia.
Hal ini pun diungkap oleh Yoris, saksi sekaligus kakak dari Amalia.
“Tambahan kemarin, polisi melacak HP Amel ke provider,” ujar Yoris.
Pihak penyidik polisi melakukan analisis digital selain terhadap ponsel milik korban dan juga pihak keluarga.
Baca juga: TERUNGKAP, Alasan Calon Ayah Mertua Kesal Layangkan Tendangan ke Calon Menantu, Ini Fakta-faktanya
Hal ini diungkap oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Erdi A Chaniago, beberapa waktu lalu.
"Itu masalah hilang atau tidaknya (HP korban) saya belum monitor, tapi hasil-hasil tersebut menjadi konsumsi penyidik, kami tidak bisa menyampaikan kepada umum hasil-hasilnya, tapi penyidik masih mendalami, menganalisa hasil-hasil yang didapat," ujar Kombes Erdi A Chaniago.
Selain HP Amalia, ponsel milik beberapa saksi turut diperiksa.
Namun, Erdi tidak merinci ponsel milik siapa saja yang dianalisis penyidik untuk mengungkap pelaku.
"Ya, semuanya sedang dianalisa dari hape yang diminta oleh penyidik ada beberapa orang," katanya.
Adapun dari jejak digital tersebut beberapa waktu lalu sempat heboh karena foto-foto di akun Instagram Amalia hilang.
Diketahui foto-foto Amalia di Instagram itu hilang karena sengaja disembunyikan oleh pacar Amalia, Dicky.
Motif Dicky menyembunyikan foto-foto Amalia dan postinganya demi kebaikan.
Ia mengaku tak ingin terjadi hal-hal yang tak diinginkan setelah kekasihnya itu tiada.
Selain daripada itu, dari kesaksian Dicky mengaku akun Instagram Amalia telah ia serahkan ke pihak kepolisian.
Bahkan diungkap pacar Amalia itu, akun Instagram Amel diserahkan pada saat pemakaman, atau sehari setelah penemuan mayat, Tuti dan Amalia.
“Dari hari besoknya pas pemakaman itu akun Instagram itu udah ada di tangan pihak penyidik,”
“Jadi ya saya udah kasih juga password-nya,” ujar Dicky, dikutip dari kanal Youtube Heri Susanto, (28/9/2021). (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/dicky-pacar-amalia.jpg)