Dinar Candy Jadi Tersangka, Buntut Aksi Berbikini di Pinggir Jalan, Terancam 10 Tahun Penjara
Aktris Dinar Candy (28) akhirnya ditetapkan sebagai tersangka kasus ponografi. Ini imbas ulahnya mengenakan bikini di pinggir jalan raya
"Berbikini bila di pantai Bali atau sekalipun Pantai Ancol, buat saya tentu tidak akan mencoreng norma. Tapi jika berbikini di jalan raya ini tentu saja melanggar norma adab dan moral," katanya.
Untuk itu, ia menyerukan kepada seluruh masyarakat khususnya publik figur agar tak membuat sensasi yang menimbulkan kegaduhan di masa pandemi Covid-19.
Baca juga: Ternyata Ini Sosok Perekam Video Dinar Candy Pakai Bikini di Jalan untuk Protes PPKM
Akan lebih baik, lanjut Bintang, apabila elemen masyarakat dan publik figur bergotong royong melawan pandemi.
Dihapus
Dalam video pendeknya, Dinar terlihat memakai bikini two pieces warna merah.
Supaya tidak terlalu mencolok dan mengundang perhatian pengendara yang melintas, Dinar Candy menutupi tubuhnya dengan papan berukuran besar. Papan itu bertuliskan 'Saya Stres karena PPKM Diperpanjang'.
"Jangan tiru adegan ini, aku stres lagi cari pelampiasan," tulis Dinar Candy sambil mengunggah video pendeknya itu.
Kemarin, video itu sudah dihapus dari akun Instagram Dinar.
Namun postingan Dinar Candy yang memakai bikini di pinggir jalan raya itu diketahui hilang dari Instagram. Namun, beritanya sudah kadung menyebar.
(tribun network/ari/bay/fan/wly)
Baca juga: Video Dinar Candy Berbikini di Jalan Protes PPKM Hanya Bertahan Beberapa Jam di IG-nya, Kini Hilang
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/dinar-candy-viral-pakai-bikini.jpg)