Berkaca Kasus Video 19 Detik Mirip Gisel, Data Handphone Rusak Pun Ternyata Bisa Dilacak
Ucapan Hotman Paris soal ponsel Gisel yang hilang tiga tahun yang lalu masih menjadi perbincangan.
TRIBUNJABAR.ID, SEMARANG - Ucapan Hotman Paris soal ponsel Gisel yang hilang tiga tahun yang lalu masih menjadi perbincangan. Apalagi, itu dikaitkan dengan video syur mirip Gisel yang beredar dan menghebohkan.
Menurut Hotman, data pada ponsel tersebut sebelumnya sudah dihapus namun muncul kembali.
Melihat kasus ini, benarkah data yang sudah dihapus pada ponsel dapat muncul kembali?
Menurutnya, meski telah dihapus, jejak digital pada ponsel tetap masih dapat terlacak. Bahkan saat ponsel tersebut telah rusak sekali pun.
"Tetap bisa kembali. Meskipun handphone dimusnahkan pun, tetap masih bisa dilacak secara digital," kata Agus saat dihubungi tribunjateng.com, Kamis (10/12/2020).
Baca juga: Soal Fun Football dan Tarkam di Persib Bandung, Begini Penegasan Pelatih Robert Alberts
Baca juga: BREAKING NEWS, Dirut Rumah Sakit Tempat Pimpinan FPI Rizieq Shihab Pernah Dirawat Positif Covid-19
Agus memaparkan, secara digital apalagi jika file pada ponsel tersebut telah terunggah, secara otomatis akan tersambung melalui server.

Hal itu membuat file yang telah masuk ke dalam sistem tidak akan bisa terhapus meski pengguna telah menghapusnya.
"Di sistem tidak bisa terhapus, kecuali mereka yang memegang kendali server itu, bisa (menghapus). Meskipun sudah di server pun kalau sudah banyak orang membukanya, sudah beredar ke mana-mana. Misalnya kita membuka file kita sendiri tapi sudah masuk ke Google, ya sudah (tersebar) ke mana-mana. Cara menghapusnya ya Google yang harus menutupnya," terang dia.
Ia lantas membeberkan, ada teknologi tersendiri untuk mengembalikan file-file pada handphone yang telah hilang.
Jika untuk kepentingan tertentu, kata dia, penegak hukum dapat memanfaatkan teknologi tersebut untuk melacak file yang telah terhapus itu baik yang semula untuk konsumsi personal maupun publik.
Baca juga: Ancaman Novel Baswedan Masih Berlaku, Tinggalkan KPK Jika Hal Ini Benar-benar Terjadi
Video Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini 3 Maret, Andin Bilang ke Al Mau ke Bandung karena Urusan Ini |
![]() |
---|
Kabar Baik Buat Bobotoh, Pemain Andalan Persib Ini Resmi Perpanjang Kontrak |
![]() |
---|
Pemain Incaran Persib Terungkap, Robert Alberts Sebut Satu Nama, Bilang Si Pemain Juga Ingin Gabung |
![]() |
---|
Rina Gunawan Meninggal, Ini Postingan Terakhir Istri Teddy Syah Itu di Medsos, Banjir Ucapan Duka |
![]() |
---|
Bupati Cantik Ini Masuk Bursa Calon Gubernur Jabar, Gantikan Ridwan Kamil, Ini Komentar Sang Bupati |
![]() |
---|