Akhir Pekan Ini KA Argo Cheribon Beroperasi, Berikut Jadwal Lengkap dan Rutenya

PT KAI Daop 3 Cirebon akan mengoperasikan KA Argo Cheribon pada akhir pekan ini.

Penulis: Ahmad Imam Baehaqi | Editor: Ichsan
Tribun Jabar/Ahmad Imam Baehaqi
Sejumlah penumpang saat akan menaiki KA Argo Cheribon 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNJABAR.ID, CIREBON - PT KAI Daop 3 Cirebon akan mengoperasikan KA Argo Cheribon pada akhir pekan ini.

Manajer Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, Luqman Arif, mengatakan, KA Argo Cherobon beroperasi pada Minggu (8/11/2020).

Menurut dia, kereta api tersebut beroperasi untuk memenuhi permintaan masyarakat.

"Akhir pekan nanti KA Argo Cheribon beroperasi melayani permintaan masyarakat," kata Luqman Arif saat ditemui di Stasiun Cirebon, Jalan Inspeksi, Kota Cirebon, Selasa (3/11/2020).

Ia mengakui, dioperasikannya KA Argo Cheribon berdasarkan tingginya minat penumpang pada pekan lalu.

Baca juga: Lapak Kios di Mal Hilang, Pedagang Gugat Pengelola Mall di Bandung ke Pengadilan Negeri

Karenanya, KA itupun kembali beroperasi melayani penumpang pada akhir pekan ini.

Pihaknya memprediksi jumlah penumpang pada akhir pekan ini akan meningkat dibanding hari biasanya.

"Biasanya saat akhir pekan ada peningkatan volume penumpang 50 persen dibanding hari biasa," ujar Luqman Arif.

Luqman menyampaikan, KA Argo Cheribon pada 8 November 2020 akan berangkat dari Stasiun Tegal pada pukul 15.30 WIB.

Nantinya, KA Argo Cheribon akan tiba di Stasiun Cirebon pukul 16.47 WIB dan melanjutkan perjalanan ke DKI Jakarta.

Kereta api tersebut dijawalkan tiba di Stasiun Gambir pada pukul 19.59 WIB.

"Tiketnya sudah bisa dipesan dari sekarang di seluruh channel penjualan tiket kereta api," kata Luqman Arif.

Baca juga: Pemkot Bandung Siap Bahas Soal UMP 2021, Oded Belum Tahu Naik atau Tidak Naik

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved