Memasuki Momen Libur Panjang, Begini Kondisi Arus Kendaraan di Tol Cipali hingga Selasa Malam

Memasuki momen libur panjang, arus kendaraan di GT Palimanan Tol Cikopo - Palimanan ( Tol Cipali) tampaknya . . .

Penulis: Ahmad Imam Baehaqi | Editor: Dedy Herdiana
Tribuncirebon.com/ Ahmad Imam Baehaqi
Sejumlah kendaraan melintas di GT Palimanan Tol Cipali, Kabupaten Cirebon, Selasa (27/10/2020) malam. 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNJABAR.ID, CIREBON - Memasuki momen libur panjang, arus kendaraan di GT Palimanan Tol Cikopo - Palimanan ( Tol Cipali) tampaknya belum meningkat, Selasa (27/10/2020) malam.

Belum terlihat adanya antrean kendaraan yang melintas dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah maupun sebaliknya.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol M Syahduddi, mengatakan, telah menyiagakan personel di GT Palimanan Tol Cipali untuk mengantisipasi lonjakan volume kendaraan.

"Sampai malam ini belum ada peningkatan volume kendaraan," kata M Syahduddi saat meninjau GT Palimanan Tol Cipali, Kabupaten Cirebon, Selasa (27/10/2020) malam.

Ia mengatakan, hingga kira-kira pukul 20.17 WIB arus kendaraan yang melintas di GT Palimanan masih normal seperti hari biasanya.

Pihaknya memperkirakan lonjakan arus kendaraan berlangsung mulai dinihari hingga pagi nanti.

Menurut dia, gerbang tol yang dioperasikan di GT Palimanan Tol Palimanan juga tergolong masih normal.

Belum ada penambahan operasional gardu untuk kendaraan yang melintas dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah maupun sebaliknya.

"Kalau ada peningkatan volume kendaraan tentunya gerbang tol yang dibuka akan ditambah," ujar M Syahduddi.

Saat ini, di GT Palimanan Tol Cipali gerbang tol yang dibuka untuk kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah mencapai delapan gardu.

Sementara untuk kendaraan dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta gerbang tol yang dibuka sebanyak tujuh gardu.

Baca juga: Saat Libur Panjang, Penerapan Protokol Kesehatan di Objek Wisata Sumedang Bakal Dipantau Polisi

Baca juga: 450 Anggota Polres Sumedang Diterjunkan Untuk Amankan Libur Panjang, Ini Jalur yang Jadi Perhatian

Baca juga: VIDEO-Pasutri di Padaherang Pangandaran Tewas Tertimbun Longsor, Rumahnya Dihantam Material Tebing

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved