Cara Membuat Kunyit Jadi Minuman Lezat dan Menyegarkan, Bermanfaat Bantu Sembuhkan Tukak Lambung

Siapa sangka, kunyit ternyata bisa diolah menjadi minuman yang lezat. Minuman yang dimaksud adalah es kunyit asem.

Penulis: Yongky Yulius | Editor: Yongky Yulius
Sajian Sedap
Ilustrasi minuman kunyit. 

1/2 sendok teh garam

500 gram es batu

Kunyit Bermanfaat untuk Bantu Sembuhkan Tukak Lambung, Begini Cara Mengolahnya Jadi Minuman Herbal

Cara membuat es kunyit asem:

1. Rebus kunyit, gula merah, asam jawa, dan garam bersama air sambil diaduk-aduk sampai mendidih. Saring. Dinginkan.

2. Sajikan bersama es batu.

Manfaat kunyit

Dihimpun dari Alodokter.com, berikut adalah beberapa manfaat yang mungkin bisa didapatkan dari kunyit

Apa saja? Simak selengkapnya:

1. Osteoarthritis

Osteoarthritis adalah sebuah kondisi yang menyebabkan sendi menjadi nyeri, kaku, dan kehilangan fleksibilitasnya.

Nah, kunyit dipercaya dapat mengurangi nyeri pada penderita osteoarthritis ini.

Dalam mengatasi osteoarthritis, kinerja kunyit sebanding dengan obat ibuprofen, begitu menurut sebuah penelitian.

Anda dianjur mengonsumsi ekstrak kunyit dosis 500 mg dua kali sehari, jika ingin mencoba mengurangi rasa sakit akibat osteoarthritis.

Kunyit yang sudah dibubukkan.
Kunyit yang sudah dibubukkan. (Pixabay.com)

2. Kulit Gatal

Ternyata, ada pula kulit gatal akibat penyakit ginjal kronis.

Menurut sebuah penelitian, kulit gatal akibat penyakit ginjal kronis bisa diatasi dengan mengonsumsi kombinasi produk yang mengandung kurkumin dan ekstrak lada hitam atau cabe jamu (long pepper).

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved