Temuan ICW, Pemerintah Gelontorkan Banyak Uang untuk Bayar Influencer, Apa Sih Keuntungannya?

Kementerian Pariwisata tercatat menghabiskan banyak anggaran untuk membayar influencer. Ada 22 paket dan anggaran 77,6 miliar.

Editor: Giri
Istimewa
Ilustrasi - Influencer bisa mempromosikan sesuatu hal karena memiliki pengaruh 

TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Kementerian Pariwisata tercatat menghabiskan banyak anggaran untuk membayar influencer. Ada 22 paket dan anggaran 77,6 miliar.  

Apa itu influencer? Apa manfaatnya untuk pemerintah atau perusahaan?

Secara sederhana, influencer adalah seseorang yang bisa memberikan pengaruh di masyarakat. 

Mereka bisa merupakan selebritis, blogger, YouTuber, ataupun seorang public figure yang dianggap penting di komunitas tertentu. 

Umumnya, seorang influencer memiliki jutaan pengikut (follower) di media sosial. Namun, tidak selalu demikian.

Seseorang dengan follower ribuan juga bisa disebut influencer jika punya pengaruh besar kepada audience.

Ya, sesuai namanya, pengaruh adalah kekuatan seorang influencer. Mereka bisa menjadi trend setter baik di skala kecil maupun besar.

Oleh karena itu, banyak pemilik bisnis yang menggandeng influencer untuk mempromosikan produk berkat pengaruh yang luar biasa tersebut. 

Inilah yang kemudian dikenal dengan influencer marketing.

Influencer marketing merupakan salah satu  strategi pemasaran di mana perusahaan mengajak seorang influencer bekerja sama  untuk meningkatkan brand awareness dan penjualan sesuai dengan target pasar yang ditentukan.

Sebelum masuk ke penjelasan lebih dalam, mari kita pelajari jenis influencer di dunia pemasaran digital.

Apa Manfaat Influencer Marketing Bagi Pemilik Bisnis?

Berikut ini beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan saat bekerja sama dengan seorang influencer dikutip dari halaman niaga hoster:

1. Membuat Produk Anda Pusat Perhatian 
Anda bisa membuat produk Anda menjadi pusat perhatian dengan cepat. Caranya, menggandeng seseorang yang sedang viral sebagai influencer Anda.

Anda tentu mengetahui sosok Neti Herawati atau yang dikenal dengan Bude Sumiyati. Berawal dari cuitan lucu di Twitter dan lalu berkembang di Instagram, nama Bude Sumiyati kian populer. Follower-nya kian hari kian bertambah.

Momen ini digunakan oleh Netflix Korea dengan menunjuknya mempromosikan produk. Di akun Twitter Netflix Korea sendiri, video Bude Sumiyati telah ditonton lebih dari 300 ribu orang. 

Intinya, setiap aktivitas dari influencer selalu menjadi pusat perhatian followernya.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved