Jagakali Art International Festival 2018 Libatkan 95 Komunitas Dalam dan Luar Negeri
Jagakali Art Festival 2018 ternyata melibatkan puluhan komunitas dalam unsur kepanitiannya.
Penulis: Ahmad Imam Baehaqi | Editor: Ichsan
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ahmad Imam Baehaqi
TRIBUNJABAR.ID, CIREBON - Jagakali Art Festival 2018 ternyata melibatkan puluhan komunitas dalam unsur kepanitiannya.
Menurut Konseptor Jagakali Art International Festival 2018, Iful Azka, sedikitnya ada 95 komunitas yang terlibat dalam unsur kepanitiaan yang dibentuk secara sukarela itu.
Bahkan, berbagai komunitas yang terlibat itu sengaja berdatangan untuk bergabung.
• Meski Banyak Tugas Kuliah, Willy Tetap Pilih Tidur 8 Jam Sehari, Terbukti IPK Tertinggi 3,97
"Mereka dari seluruh Indonesia, bahkan ada dari luar negeri juga," kata Iful Azka saat ditemui di Jagakali Art International Festival 2018 di Sungai Pacit, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Sabtu (20/10/2018).
Ia mengatakan, para seniman luar negeri itu berasal dari Jepang, Meksiko, Amerika, Kroasia, Filipina, Korea dan lainnya.
Pertarungan Anggota Kopassus Lawan 300 Fretilin, Pratu Suparlan Habisi Musuh Seorang Diri Melegenda https://t.co/Cv6PPMeskH via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) October 20, 2018
Mereka juga diberi ruang untuk menampilkan keahliannya, khususnya di bidang seni.
Selain itu, ada juga yang datang untuk mengadvokasi maupun mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya menjaga lingkungan.
"Mereka datang sendiri, enggak diundang. Rata-rata seniman atau aktivis yang mengampanyekan tentang lingkungan melalui seni," ujar Iful Azka.
Ia mengatakan, sejumlah unsur pemerintahan juga turut andil mengambil bagian.
Mereka diberikan kesempatan untuk bisa berpartisifasi dalam memberikan edukasi dan sosialisi akan pentingnya menjaga lingkungan.
Jawaban Sule Soal Sinden Cantik yang Digosipkan dengannya, Sudah Kenal Lama https://t.co/taXc1HeKyI via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) October 20, 2018
Dalam Jagakali Art International Festival 2018, sejumlah pertunjukan seni budaya ditampilkan sejak Jumat - Minggu (19-21/10/2018).
Di hari kedua gelaran itu dimeriahkan sejumlah workshop. Dari mulai foto, film, skenario, wayang sampah dan lainnya.
Selain itu, penampilan live music dan sejumlah seni juga turut ditampilkan di panggung utama Jagakali Art International Festival 2018.
Sejumlah stan yang menjajakan makanan, minuman, dan aneka souvenir juga berderet di lokasi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/cirebon_20181020_214801.jpg)