BREAKING NEWS: Hanya Karena Menegur, Karyawan Stadion GBLA Dikeroyok Oknum Suporter Bonek
Saat dikonfirmasi oleh Tribun Jabar, Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan bahwa benar telah terjadi pengeroyokan.
Penulis: Daniel Andreand Damanik | Editor: Jannisha Rosmana Dewi
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Daniel Andreand Damanik
TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG - Endas Sutisna (28) dikeroyok suporter bonek di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (15/11/2017).
Endas diduga dikeroyok hanya karena dirinya memberikan teguran kepada sekumpulan suporter bonek tersebut.
Saat dikonfirmasi oleh Tribun Jabar, Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan bahwa benar telah terjadi pengeroyokan.
"Benar bahwa ada penonton dari Bonek ditegur Endas supaya jangan terlalu dekat panel listrik. Kemudian para pelaku tidak terima langsung mengeroyok korban sehingga mengalami luka sobek di kepala," kata Yusri Yunus saat dihubungi melalui sambungan telepon. Rabu (15/11/2017).
Anak Angkat Ulang Tahun, Perilaku Dewi Perssik dan Angga Wijaya Bikin Netizen Tersentuh https://t.co/sbQS95mSOd via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) November 15, 2017
Akibat luka sobek di kepala korban, Endas kemudian dibawa ke Rumah Sakit Al-Islam, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung.
Menurut keterangan yang diberikan Yusri Yunus, kejadian tersebut terjadi di ruang panel tribun pintu J Stadion GBLA, Bandung.
"Luka di kepala tersebut akibat pukulan benda tumpul, dan suporter Bonek masih dalam proses penyelidikan Polrestabes Bandung," kata Yusri Yunus.