Sorot

Episode 2 Sudirman Said

Pada episode 1 lalu, berakhir dengan lengsernya Ketua DPR RI, Setya Novanto.

Penulis: Dicky Fadiar Djuhud | Editor: Dedy Herdiana
TRIBUN JABAR
Dicky Fadiar Djuhud, Wartawan Tribun 

MAAF. Karena rakyat Indonesia sudah terbiasa menyantap tayangan sinetron setiap hari, mungkin apa yang terjadi saat ini bila diibaratkan atau dikait-kaitkan dengan sinetron, saya pikir akan lebih mudah pula dicerna para penikmat sinetron di mana pun berada.

Termasuk sidang pembaca. Bukan mengesampingkan kaum intelek, pemikir, apalagi mereka yang berpendidikan lebih dari cukup yang antisinetron.

Mereka sudah tak perlu disinggung atau disebut, toh sudah cerdas 'menangkap' peristiwa yang terjadi. Saya hanya mencoba berada pada posisi di luar itu.

Nah, ternyata episode 2 yang saya sebut sebagai sinetron kabinet kerja yang diperani tokoh utama Sudirman Said sudah digulirkan.

Pada episode 1 lalu, berakhir dengan lengsernya Ketua DPR RI, Setya Novanto.

LIHAT JUGA: VIDEO: Warga Rekam Jatuhnya Pesawat TNI di Acara Gebyar Dirgantara di Lanud Adisutjipto

Meski pada kenyataannya, apakah proses hukum perihal catut mencatut nama Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo akan berlanjut atau tidak. Masih samar.

Rakyat masih menunggu kelanjutannya, layaknya menunggu sinetron asal Turki atau India yang tengah booming di televisi.

Tidak semata hanya berakhir pada 'scene' pengunduran diri Ketua DPR. Tapi, scene-scene atau episode berikutnya.

Pada episode pertama dibumbui prostitusi di kalangan artis yang menyeret figur publik Nikita Mirzani dan salah satu finalis Putri Indonesia 2014, Puty Revita.

Sama juga, proses hukum dan yang melingkupinya ini bakal berakhir kemana, masih sumir.

Bahkan layaknya sebuah sinetron yang kerap dibumbui adegan kekerasan.

Di akhir-akhir sinetron kabinet kerja ini, ada pula adegan penangkapan teroris agar sinetron makin 'hidup' serta digemari penonton.

Memasuki episode 2, Sudirman mengawali adegannya dengan pengumuman bakal menurunkan harga bahan bakar minyak (bbm).

Entah, masyarakat kali ini harus menyambutnya dengan antusias pulakah seperti halnya ketika sang menteri ESDM itu tempo hari mengungkap adanya seseorang yang mencatut nama Presiden Joko Widodo.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved