Inkanas Purwakarta Panen Prestasi, Lima Atlet Sabet Medali di Popda dan Popnas 2025

‎Sebagai bentuk apresiasi, Inkanas Purwakarta memberikan hadiah khusus kepada para atlet berprestasi tersebut.

Penulis: Deanza Falevi | Editor: Seli Andina Miranti
Tribun Jabar/ Deanza Falevi
ATLET BERPRESTASI - Lima atlet karate Inkanas Purwakarta mendapatkan medali di ajang Popda XIV Jawa Barat dan Popnas XVII 2025, Minggu (9/11/2025). 

Laporan Wartawan Tribunjabar.id, Deanza Falevi

‎TRIBUNJABAR.ID, PURWAKARTA -  Perguruan Karate Inkanas (Institut Karate-Do Nasional) Kabupaten Purwakarta kembali menorehkan prestasi membanggakan.

‎Lima atlet muda binaannya sukses membawa pulang medali dari dua ajang bergengsi, Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XIV Jawa Barat 2025 di Bandung dan Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVII 2025 di Jakarta.

‎Kelima karateka tersebut adalah Zihan Faiha Azzalya, M Raihan Nauval, Fatimah Izzatul M, Zahra Putri U, dan Putri Raissa A. Dari ajang Popda XIV, mereka berhasil meraih satu medali emas dan dua perunggu.

Baca juga: Prestasi Tiada Henti, Mahasiswa Unisa Bandung Raih Emas di Kejuaraan Karate Jabar

‎Sementara Zihan Faiha Azzalya mencatat prestasi luar biasa dengan menyabet medali emas kumite -59 kg putri di Popnas XVII 2025.

‎Sebagai bentuk apresiasi, Inkanas Purwakarta memberikan hadiah khusus kepada para atlet berprestasi tersebut.

‎Penyerahan penghargaan dilakukan bertepatan dengan kegiatan Ujian Kenaikan Tingkat/Kyu Inkanas Purwakarta di Aula Yayasan Pusat Beladiri Campuran Purwakarta (PBCP), Jalan Ipik Gandamanah No 5, pada Minggu (9/11/2025) siang.

‎Kabag Sumda Polres Purwakarta, Kompol Adi Fauzi, menyampaikan rasa bangganya atas capaian tersebut.

‎"Kami mengapresiasi seluruh pengurus, pelatih, dan atlet Inkanas Purwakarta atas prestasi luar biasa di tingkat daerah maupun nasional. Ini bukti bahwa Inkanas Purwakarta bukan hanya perguruan besar, tapi juga penghasil atlet berprestasi," ujar Adi Fauzi yang juga sebagai pelatih kepada wartawan di lokasi, Minggu (9/11/2025).

‎Ia menegaskan pentingnya menjaga solidaritas dan marwah perguruan.

‎"Teruslah saling mendukung dan menjaga nama baik Inkanas Purwakarta agar semakin berprestasi dan menjadi kebanggaan daerah," ucapnya.

‎Pelatih sekaligus perwakilan pengurus, Aipda Sulaeman Nugraha, menyampaikan bahwa konsistensi dan kekompakan menjadi rahasia utama keberhasilan para atlet.

Baca juga: Kendaraan Pengangkut Sampah Mengular di TPA Cikolotok Purwakarta Imbas 3 Alat Berat Rusak

‎"Prestasi tak mungkin tercapai tanpa frekuensi yang sama antara pelatih dan atlet. Komunikasi dan dukungan tim adalah kuncinya," ucapnya.

‎Ia juga berharap perhatian pemerintah daerah terhadap atlet semakin meningkat agar potensi mereka bisa bersinar hingga level internasional.

‎Ketua Yayasan PBCP sekaligus Pembina Dojo Hikari Inkanas Purwakarta, H. Trisno Aminoto, turut memberikan apresiasi atas semangat dan dedikasi para atlet muda.

‎"Barakallah atas prestasi luar biasa ini. Ini buah dari kerja keras dan ketekunan, karena usaha tidak pernah mengkhianati hasil," ujarnya.(*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved