Viral Bupati Cianjur Ikut Tren Lagi Rame Pakai Jaket One Piece: Sudah Punya dari Dulu

Viral Bupati Cianjur, Mohammad Wahyu Ferdian, menggunakan jaket Once Piece saat melalukan peninjauan pembangunan jalan.

Penulis: Fauzi Noviandi | Editor: Kemal Setia Permana
tangkapan layar @dr.mohammadwahyu
JAKAT ONE PIECE - Bupati Cianjur Mohammad Wahyu Ferdian menggunakan jaket One Piece, Selasa (7/8/2025). Wahyu menggunakan jaket Once Piece saat melalukan peninjauan pembangunan ruas Jalan Cimaskara - Padasuka, Kecamatan Cibinong. 

Laporan Kontributor Tribunjabar Kabupaten Cianjur, Fauzi Noviandi.

TRIBUNJABAR.ID, CIANJUR - Viral Bupati Cianjur, Mohammad Wahyu Ferdian, menggunakan jaket Once Piece saat melalukan peninjauan pembangunan ruas Jalan Cimaskara - Padasuka, Kecamatan Cibinong.

Berdasarkan rekaman video yang diunggah melalui akun instagram resminya @dr.mohammadwahyu pada Selasa (5/8/2025), Wahyu tampak memakai jaket berwarna hitam bertemakan anime One Piece, bahkan dibagian depan terdapat logo tengkorak bertopi jerami.

Rekaman video berdurasi sekitar 1 menit 2 detik sudah ditonton sebanyak 186 ribu, 1.079 komentar, dan disukai lebih dari 8 ribu pengguna instagram.

"Ah jaket biasa itu, emang sudah punya dari dulu," kata Bupati Cianjur Mohammad Wahyu di Pendopo Cianjur, Rabu (8/8/2025).

Baca juga: Demam One Piece, Dongkrak Penjualan Merchandise Anime Bajak Laut

Selain itu Wahyu mengaku, dirinya penggemar One Piece, dan sudah mulai menonton serta membaca komiknya sejak masih sekolah dibangku SMP.

"Saya nonton anime One Piece online saja. Kalau koleksi paling jaket aja. Untuk action figure Kamen Rider Black atau Satria Baja Hitam," katanya.

Disisi lain Wahyu mengatakan terkait dengan pro dan kontra bendera One Piece sejauh ini pemerintah pusat dan Jawa Barat sudah mengeluarkan pernyataanya.

"Sehingga Pemkab Cianjur akan melaksanakan apa yang telah dinyatakan pemerintah pusat juga pemerintah Jawa Barat," katanya. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved