Warga Pesisir Indramayu Kirim Pesan untuk Prabowo Lewat Video, Minta Hidup Layak tanpa Banjri Rob
Dalam video itu memperlihatkan lingkungan Desa Eretan Wetan yang tengah dikepung banjir rob dengan ketinggian air yang cukup tinggi.
Penulis: Handhika Rahman | Editor: Seli Andina Miranti
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Handhika Rahman
TRIBUNJABAR.ID, INDRAMAYU - Warga di Desa Eretan Wetan, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu mengirimkan pesan terbuka kepada Presiden Prabowo Subianto.
Pesan itu mereka sampaikan lewat video dokumenter yang memperlihatkan kondisi memprihatinkan warga desa.
Video berdurasi 15 menit itu kemudian mereka bagikan di media sosial oleh akun instagram @ppl_eretan.
Dalam video itu memperlihatkan lingkungan Desa Eretan Wetan yang tengah dikepung banjir rob dengan ketinggian air yang cukup tinggi.
Warga di sana juga membawa poster dengan beragam tulisan, di antaranya bertuliskan ‘KAMI INGIN HIDUP SEHAT!!!’, ‘BANJIR ROB MENGANCAM HIDUP KAMI’, ‘PEMERINTAH..! KAMI SUDAH MENDERITA’, dan masih banyak lagi.
Baca juga: UPDATE Kasus TPPU Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun Indramayu, Jalani Sidang Besok
“Dengan hormat, bapak Presiden RI Prabowo Subianto mohon waktu sejenak pak untuk mendengar jeritan dari masyarakat Desa Eretan Wetan, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu,” ujar Pemuda Peduli Lingkungan Desa Eretan Wetan, Idham Batuta dalam video tersebut, Rabu (22/1/2025).
Idham mengatakan, sudah puluhan tahun, warga di sana terus menerus dilanda banjir rob.
Banjir rob diketahui masuk ke pemukiman warga setiap hari.
Kondisi tersebut membuat aktivitas warga desa sangat terganggu, mulai dari orang tua yang mencari nafkah, hingga anak sekolah yang kesulitan pergi ke sekolah untuk menganyam pendidikan.
“Kami adalah bangsa Indonesia, kami adalah rakyatmu pak Presiden, berikan kami hak untuk hidup di negeri ini dengan layak, berikan kesempatan bagi generasi di desa kami untuk bisa bertumbuh dengan lebih baik dan sehat,” ujar dia.
Pemuda Peduli Lingkungan Desa Eretan Wetan lainnya, Tri Utomo Rubianto menambahkan, para pejabat baik dari pemerintah daerah hingga pusat sebenarnya sudah sering meninjau kondisi desa tempat tinggalnya.
Baca juga: Banjir Rob Kembali Datang dan Rendam Permukiman Warga di Pesisir Eretan Indramayu
Namun, hingga saat ini belum ada tindakan kongkret yang dapat menyudahi banjir rob. Bencana itu terus menerus datang dan mengepung pemukiman warga di Desa Eretan Wetan setiap hari.
“Harapannya di tahun 2025 ini karena adanya pemimpin yang baru, presiden yang baru, gubernur yang baru, dan bupati yang baru, masyarakat memiliki harapan besar bahwa pemimpin-pemimpin baru ini mampu untuk membawa permasalahan di Eretan Wetan ini sehingga bisa diselesaikan,” ujar dia.
| SPLP Jadi Fondasi Digitalisasi Pelayanan Publik di Era Prabowo-Gibran |
|
|---|
| Warga Geger Temukan Mayat Mengambang di Indramayu, Identitasnya Terungkap, Mahasiswa Asal Grobogan |
|
|---|
| Setahun Pemerintahan Prabowo-Gibran: Jalan Panjang Menuju Kemandirian Pangan |
|
|---|
| Prabowo Soroti Kasus Bocah Maling Ayam, Sindir Hakim, Jaksa, dan Polisi: Ini Tidak Masuk Akal |
|
|---|
| Satu Tahun Prabowo-Gibran, Pengamat Politik: Penegakkan Hukum Jadi Aspek Penting Bagi Masyarakat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.