CPNS 2024

10 Contoh Kalimat Sanggah Hasil Akhir CPNS 2024, Bisa Diajukan Mulai 13 Januari 2025, Cek Caranya

Berikut ini kumpulan contoh kalimat sanggah hasil kelulusan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2024.

Instagram Kemenpan RB
Ilustrasi pendaftaran CPNS 

TRIBUNJABAR.ID - Berikut ini kumpulan contoh kalimat sanggah hasil kelulusan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2024.

Adapun pengumuman CPNS dilakukan bertahap sejak 5-12 Januari 2025.

Bagi peserta yang dinyatakan tidak lolos bisa mengajukan sanggah.

Untuk diketahui, masa sanggah berlangsung mulai Senin (13/1/2025) hingga Rabu (15/1/2025), melalui laman pendaftaran sistem seleksi calon aparatur sipil negara (SSCASN).

Cara sanggah hasil akhir CPNS 2024

Masa sanggah merupakan periode yang diberikan kepada peserta untuk mengajukan tanggapan atau keberatan terhadap hasil seleksi CPNS.

Hasil akhir seleksi CPNS sendiri diperoleh berdasarkan integrasi nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan bobot 40 persen dan nilai Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dengan bobot 60 persen.

Hasil akhir seleksi CPNS sendiri diperoleh berdasarkan integrasi nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan bobot 40 persen dan nilai Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dengan bobot 60 persen.

Berikut cara sanggah hasil seleksi CPNS 2024: 

  • Kunjungi situs SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id 
  • Masuk menggunakan nomor induk kependudukan (NIK) dan kata sandi yang telah terdaftar Pilih menu "Ajukan Sanggah" Akan muncul formulir sanggah 
  • Sampaikan alasan sanggah dari hasil seleksi CPNS 2024 pada kolom "Alasan Sanggah" yang telah disediakan 
  • Saat pelamar sudah yakin dengan sanggahan dan alasannya, pelamar dapat mencentang kolom yang tersedia Kemudian, pilih tombol "Akhiri Proses Sanggah". 
  • Pelamar yang telah berhasil mengajukan sanggah dipersilakan untuk menyegarkan (refresh) halaman Resume Pendaftaran. 
  • Selanjutnya, sistem akan menampilkan keterangan berupa "Anda sudah pernah menyanggah. Harap menunggu jawaban sanggah dari instansi tersebut".

Contoh kalimat sanggah seleksi CPNS 2024 

Saat mengajukan sanggah, peserta harus menyertakan alasan yang benar, realistis, dan tidak mengada-ada. 

Peserta juga dapat mengunggah dokumen pendukung yang dapat menjadi dasar pengajuan sanggah terhadap hasil akhir seleksi CPNS 2024

Berikut beberapa contoh kalimat sanggah CPNS 2024 yang dapat menjadi referensi bagi peserta: 

Soal ketidaksesuaian nilai SKD dan SKB 

1. "Yth. Panitia Seleksi CPNS 2024, Saya mengajukan keberatan atas hasil akhir seleksi CPNS 2024. Terdapat ketidaksesuaian nilai SKD dan SKB yang diumumkan dengan data yang saya miliki. Berdasarkan sertifikat nilai yang terlampir, perhitungan akhir tidak sesuai dengan ketentuan. Mohon kiranya panitia melakukan verifikasi ulang. Terima kasih." 

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved