Kecelakaan Maut di Tol Cipularang
Satu Anggota TNI Korban Kecelakaan Maut di Tol Cipularang Akan Dirujuk ke RSPAD Hari Ini
Satu dari tiga anggota TNI yang menjadi korban kecelakaan beruntun di Tol Cipularang, Purwakarta, akan dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto Jakarta.
Penulis: Ahya Nurdin | Editor: Giri
Laporan Kontributor Tribunjabar.id, Ahya Nurdin
TRIBUNJABAR.ID, PURWAKARTA - Satu dari tiga anggota TNI yang menjadi korban kecelakaan beruntun di Tol Cipularang, Purwakarta, Jawa Barat, akan dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto Jakarta.
Sebelumnya, kendaraan yang mereka tumpangi terlibat kecelakaan di KM 92 Tol Cipularang, Purwakarta, Senin (11/11/2024) sore.
Mereka pun dirawat di RS Abdul Radzak Purwakarta hingga hari ini, Rabu (13/11/2024).
Pihak TNI yang menjaga ketiga korban tersebut, Serma Nurohim, mengatakan, kondisi ketiga korban stabil.
"Rencananya hari ini, satu orang korban, yakni Kolonel Inf Iga Karalingga, akan dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto Jakarta," kata Nurohim kepada wartawan, Rabu.
Baca juga: Sosok Amanda Korban Tewas Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Kondisi Jenazahnya Bikin Heran
Nurohim menjelaskan luka yang diderita ketiga korban. Letkol Sutrisno mengalami luka di tangan dan punggung. Dia diharapkan bisa dipulangkan untuk dirujuk ke RS terdekat di sekitar tempat tinggalnya pada hari ini.
"Untuk Pratu Adrianus diduga mengalami pendarahan di otak, jadi masih terus intensif menjalani perawatan," ucapnya.
Namun, kata Nurohim, semuanya masih menunggu keputusan dokter, apakah semua bisa pulang hari ini atau masih tetap dirawat.
Baca juga: Cerita Letkol Sutrisno Kaget Mobilnya Ada di Paling Atas Tumpukan Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang
Sebelumnya, kecelakaan yang diakibatkan truk kontainer yang diduga mengalami rem blong membuat satu orang meninggal dan 29 terluka. Kecelakaan yang terjadi di tengah hujan itu melibatkan 17 kendaraan.
Berdasarkan rekaman, truk yang memuat kardus bekas itu tetap melaju meski kendaraan di depannya terlihat memelankan laju karena sedang antre. (*)
Data anggota TNI yang jadi korban Laka beruntun di KM 92 Tol Cipularang:
1. Pratu Adrianus (28)
Warga Desa Kenaman, Kec. Sekayam, Kab. Sanggau, Kalimantan Barat
2. Letkol Inf. Sutrisno (54)
Warga Kel. Sumberjaya, Kec. Tambun Selatan, Kab. Bekasi, Jawa Barat.
3. Kolonel Inf Iga Karalingga (49)
Warga Kel. Jatiluhur, Kec. Jatiasih, Kab, Bekasi, Jawa Barat.
| BREAKING NEWS, Kecelakaan Maut di Tol Cipularang, Travel Hajar Mobil Berhenti |
|
|---|
| BREAKING NEWS, Kecelakaan Maut di Tol Cipularang Purwakarta, Libatkan 3 Mobil |
|
|---|
| Detik-detik Kecelakaan Maut di Tol Cipularang, DayTrans Hajar Wing Box yang Berhenti karena Macet |
|
|---|
| Identitas Korban Kecelakaan Maut di Tol Cipularang, Sopir Travel Meninggal di Lokasi |
|
|---|
| Daftar Identitas Korban Kecelakaan Bus MGI dan Truk di Tol Cipularang: Kernet Tewas, Sopir Terjepit |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Rivan-Achmad-Purwantono-saat-menjenguk-korban-kecelakaan-beruntun-di-Tol-Cipularang.jpg)