Nobar Timnas Indonesia vs China di Gedung Sate Bandung, Ada Legenda Persib hingga Lesti Kejora
Dalam acara nonton bareng ini, Dispora menyediakan tiga layar besar untuk masyarakat yang ingin ikut nonton bareng.
Penulis: Nazmi Abdurrahman | Editor: Seli Andina Miranti
Laporan Wartawan TribunJabar.id, Nazmi Abdurrahman
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Pemprov Jabar melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Jabar bakal menggelar nonton bareng pertandingan Timnas Indonesia melawan China, di halaman Gedung Sate, Kota Bandung, malam nanti, Selasa (15/10/2024).
Acara nonton bareng tersebut merupakan bagian dari rangkaian perayaan Jabar Hatrick pada PON XXI Aceh-Sumut, kemarin.
Dalam acara nonton bareng ini, Dispora menyediakan tiga layar besar untuk masyarakat yang ingin ikut nonton bareng.
Selain itu, di bagian dalam halaman Gedung Sate, terdapat sejumlah tenda kuliner UMKM serta bakal ada sejumlah legenda Persib Bandung yang pernah bermain untuk Timnas Indonesia.
Baca juga: Jangan Lewatkan Nobar Timnas Indonesia Vs China Malam Ini di Depan Gedung Sate, Ada Ghea Youbi
Tak cuma itu, acara nonton bareng ini juga bakal dimeriahkan oleh sejumlah artis, di antaranya Lesti Kejora, Rizky Billar, dan Ghea Youbi.
Rencananya, sejumlah pejabat seperti Penjabat Gubernur Jabar, Bey Machmudin, Kapolda Jabar, Irjen Pol Akhmad Wiyagus, Pangdam III Siliwangi dan sejumlah pejabat lainnya bakal ikut hadir menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia melawan China di halaman Gedung Sate.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jabar, Asep Sukmana mengatakan, kegiatan nonton bareng ini akan dibagi ke dalam tiga segmen.
"Sudah dimulai dari siang, ada wawancara dengan para legend Robby Darwish dan Cecep Supriyatna, kemudian juga ada atlet Jawa Barat yang mendapatkan Medali Emas di PON kemarin, kemudian juga ada pameran KUKM ada makanan-makanan khas Jawa Barat," ujar Asep, Selasa (15/10/2024).
Pada segmen kedua, kata dia, akan ada meet and greet dengan artis Lesti Kejora dan Rizky Bilar, dilanjutkan syukuran Jabar Hatrick.
"Kebetulan waktunya belum terlalu lama, Jabar juara umum di PON Aceh dan Sumatera. Kita juga sekalian nanti akan tasakur syukuran Jabar Hetrik," katanya.
Baca juga: 15 Lokasi Nobar Gratis Timnas Indonesia vs China Malam Ini di Bandung, Termasuk di Gedung Sate
"Segmen ketiga tentu saja nonton bareng di malam hari jam 7 malam, kita akan memulai. Mungkin bagi masyarakat yang ingin datang ya tentunya harus tertib ya, tidak membuang sampah sembarangan, parkir di tempatnya, tidak seperti itu," tambahnya.
Daftar 26 Klub Sepak Bola Amatir yang Akan Bertarung di Liga 4 Piala Bandung Utama 2025 |
![]() |
---|
Marak Keracunan MBG di Jawa Barat, Mendikdasmen: Sebagian Besar Masyarakat Ingin Tetap Dilaksanakan |
![]() |
---|
UMKM Pekalongan Tembus Pasar Global Berkat Dukungan Ekosistem Digital Telkom |
![]() |
---|
Setiap RW di Bandung Bisa Dapat Bantuan Rp 200 Juta Dengan Syarat Jadi Kawasan Bebas Sampah |
![]() |
---|
Marak Pengusaha Nakal di Bandung, Pasang Reklame Diam-Diam Tanpa Izin Pemerintah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.