Berita Viral
Viral, Aksi Tiktoker Asal Bandung Nekat Makan Tikus Got Digoreng Pakai Nasi, Tuai Sorotan Warganet
Sebuah video aksi tiktoker asal Bandung nekat mencoba makan tikus got digoreng, viral di media sosial tuai sorotan warganet dinilai ekstrem
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
TRIBUNJABAR.ID - Sebuah video aksi tiktoker asal Bandung nekat mencoba makan tikus got digoreng, viral di media sosial.
Sontak aksi tiktoker itu menuai sorotan dari warganet karena dinilai ekstrem atau tidak wajar.
Video aksi makan tikus got digoreng itu diunggah tiktoker @danceuobob.
Ia mengunggah dua video untuk memperlihatkan aksinya makan tikus got digoreng tersebut.
Baca juga: VIRAL Puluhan Driver Ojol Keroyok Juru Parkir di Riau Diduga Aksi Balas Dendam Rekan Dianiaya Korban
Pertama, ia mengunggah video dengan judul review tikus got.
Ternyata aksi review yang dilakukannya itu untuk dicobanya digoreng dan dimakan pakai nasi.
Ia mengangkat tikus dari got yang tampak begitu kotor berwarna hitam pekat.
Lalu, pemuda asal Bandung itu meredam tikus tersebut ke dalam air panas.
Kemudian ia mencabuti bulunya dan membersihkan bagian dalam tikus tersebut.
Selanjutnya ia melumuri tikus got tersebut dengan bumbu instan.
Lalu, tikus yang sudah dilumuri bumbu itu dicelupkan di minyak panas lalu digoreng hingga matang.
Setelah matang, pemuda asal Bandung itu nekat memakan tikus got goreng itu dengan nasi.
Tak hanya itu, setelah mencobanya ia menyebut memakan tikus goreng dengan nasi tersebut bak ayam penyet.
Dalam video selanjutnya, ia juga mengungkap review rasa tikus got goreng tersebut.
Ia menyebut daging tikus tersebut memiliki rasa gurih seperti daging ayam.
| Fakta-fakta Viralnya KTP Diduga Milik WNA Israel di Cianjur, Ini Kata Dedi Mulyadi dan Disdukcapil |
|
|---|
| Viral Video Perempuan Tergeletak di Trotoar Terminal Jatijajar Depok, Asal dari Tangerang |
|
|---|
| Beredar Viral WNA Israel Ber-KTP Cianjur, Dedi Mulyadi Temui Bupati Klarifikasi dan Ungkap Faktanya |
|
|---|
| Viral Kepsek di Ponorogo Selewengkan Dana Bos untuk Beli Bus, Bikin Negara Rugi RP 25 M |
|
|---|
| Viral Video Detik-detik Sopir Ambulans Meninggal Usai Antarkan Jenazah di Ciamis, Terkuak Sosoknya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Viral-Aksi-Ekstrem-Tiktoker-Asal-Bandung-Nekat-Makan-Tikus-Got-Digoreng.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.