Berita Viral
Asri Damuna Pejabat Kemenhub Jelaskan soal Obrolan 'Mampir ke Hotel' ke YouTuber Korea: Video Diedit
Asri Damuna, pejabat viral ajak YouTuber asal Korea Selatan main ke hotel beber klarifikasi.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
Menurut Asri, video yang sudah diunggah di Youtube tersebut dan akhirnya ramai jadi perbincangan di media sosial itu sudah diedit dan ada beberapa bagian yang tidak ditampilkan.
"Video yang beredar itu sudah diedit banyak, sudah terputus-putus. Setelah (rekaman untuk konten) Youtube selesai, dia pamitan, jabat tangan, sambil dia pukul bahu saya dia bilang 'Om baik, orang baik'," kata Asri Damuna.
Kemenhub Tutun ASN Jaga Etika
Setelah viral video Asri Damuna itu, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mewanti-wanti aparat sipil negara (ASN) di lingkup kerjanya untuk menjaga etika dan muruah selaku pegawai pemerintah.
Sebelumnya, Kemenhub membebastugaskan Asri Damuna, Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Sangia Nibandera Kolaka, Sulawesi Tenggara, karena kedapatan mengajak Youtuber asal Korsel mampir ke hotelnya di Manado, Sulawesi Utara, Jumat (10/5/2024).
Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati menyampaikan, pejabat Kemenhub tersebut dibebastugaskan dari jabatannya untuk memudahkan penyelidikan terkait video yang ramai jadi perbincangan di media sosial.
“Kementerian Perhubungan sangat menyesalkan video viral yang melibatkan Asri Damuna, Kepala Kantor UPBU Sangia Nibandera Kolaka,” katanya dikutip dari laman Kemenhub, Jumat (10/5/2024).
Baca berita Tribun Jabar lainnya di GoogleNews.
| Fakta-fakta Viralnya KTP Diduga Milik WNA Israel di Cianjur, Ini Kata Dedi Mulyadi dan Disdukcapil |
|
|---|
| Viral Video Perempuan Tergeletak di Trotoar Terminal Jatijajar Depok, Asal dari Tangerang |
|
|---|
| Beredar Viral WNA Israel Ber-KTP Cianjur, Dedi Mulyadi Temui Bupati Klarifikasi dan Ungkap Faktanya |
|
|---|
| Viral Kepsek di Ponorogo Selewengkan Dana Bos untuk Beli Bus, Bikin Negara Rugi RP 25 M |
|
|---|
| Viral Video Detik-detik Sopir Ambulans Meninggal Usai Antarkan Jenazah di Ciamis, Terkuak Sosoknya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.